Categories: Pekanbaru

Kemenag Perketat Pengawasan Prokes

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru perketat penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 sesuai dengan semakin meningkatnya angka positif Covid 19 di Kota Pekanbaru. Pener pan scan QR Code PeduliLindungi sudah efektif berlaku di kantor tersebut.

Kepala Kemenag Kota Pekanbaru melalui Kepala Kasubbag TU Kem nag H Abdul Wahid SAg MIKom menjelaskan, seluruh ASN yang masuk kerja dan para tamu yang berkunjung atau mempunyai kepentingan wajib melakukan scan. Sementara yang belum vaksin, dengan berat hati tidak diperkenankan masuk ke kantor yang beralamat di Jalan Rambutan Pekanbaru tersebut.

"Setiap tamu yang ingin masuk, harus melakukan scan barcode PeduliLindungi di pintu masuk kantor. Jika tidak maka atas arahan pihak security, tamu tersebut harus men-download aplikasi PeduliLindungi bagi yang sudah vaksin. Sementara yang belum vaksin, harus menitipkan bahan yang di antar ke pos security," sebut Wahid yang juga Ketua Satgas Covid Kemenag Kota Pekanbaru ini, Kamis (3/2).

Selain itu, kata Wahid, petugas di pusat informasi juga akan selalu mengingatkan soal prokes. Dengan pengeras suara, di tiap ruangan dalam rentang dua jam sekali diingatkan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Prokes yang berlaku di Kantor Kemenag Kota Pekanbaru adalah 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas serta interaksi.

"Sesuai dengan standarisasi operasional Covid-19 yang telah diarahkan pemerintah, maka kita terapkan dan perketat protokol kesehatan di lingkungan kantor kita. Dengan harapan kita dapat memperkecil peningkatan Covid-19 dan memutuskan rantai Covid-19 ini di Kota Pekanbaru," tutup Wahid.(end)

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

8 jam ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

9 jam ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

10 jam ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

10 jam ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

10 jam ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

11 jam ago