Categories: Hukum Kriminal

Terduga Teroris di Jakarta Beli Senjata Api dari Bangka

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Ahmad Ramadhan mengatakan, dua terduga teroris di DKI Jakarta yang ditangkap pada Rabu (30/6/2021) sempat menggalang dana untuk membeli senjata api (senpi).

Diketahui, para terduga teroris ini berasal dari jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD).

"(Terduga teroris, red) SY ini yang gunakan rekening BCA dalam rangka penggalangan dana. Dana itu dikirim ke saudara AS si pengirim senjata dari Babel (Bangka Belitung, red)," kata Ramadhan kepada wartawan, Rabu (30/6).

Namun demikian, Ramadhan belum dapat menuturkan lebih lanjut mengenai metode pengumpulan uang yang dilakukan oleh terduga teroris ini sehingga dapat membeli senjata. Dia hanya menjelaskan bahwa kedua pihak bertransaksi sebanyak tiga kali.

Pertama, kata Ramadhan, terduga mengirim uang sebesar Rp3 juta, lalu Rp7 juta dan terakhir Rp3 juta. Dalam setiap transaksi, dibarengi keterangan bertuliskan "revo" yang diduga untuk pembelian senjata api laras pendek berjenis revolver.

"Di situ ada kolom keterangan, dalam pengiriman itu ada 'revo'. Revolver. Maksudnya revolver. Terus yang satunya lagi keterangannya senapan panjang," ucapnya.

Setelah transaksi rampung, paket kemudian dikirimkan kepada terduga teroris berinisial DS yang ditangkap di wilayah Duren Sawit, Jakarta Timur.

Adapun paket itu berisi 3 pucuk senjata api laras panjang, tiga senjata revolver beserta pelurunya dan pisau karambit.

"Yang lain-lain kayak senter, laser. Jadi peran DS itu yang terima paket senjata ini," ujarnya.

Saat ini, para terduga teroris tersebut dibawa ke Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Sumber: JPNN/News/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun
 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

3 jam ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

3 jam ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

3 jam ago

Dishub Kuansing Kembali Pasang Portal, Truk Bermuatan Berat Dibatasi

Dishub Kuansing kembali memasang portal jalan di Teluk Kuantan untuk membatasi kendaraan bermuatan berat dan…

4 jam ago

PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Banjir Aceh Tamiang

PTPN IV PalmCo konsisten mendampingi pemulihan Aceh Tamiang sejak banjir bandang 2025, fokus pada anak,…

7 jam ago

Angkat Cita Rasa Melayu, Batiqa Hotel Hadirkan Patin Lancang Kuning

Batiqa Hotel Pekanbaru menghadirkan Patin Lancang Kuning lewat program Jelajah Rasa Nusantara, kolaborasi dengan nelayan…

10 jam ago