Categories: Gaya Hidup

Modern Minimalis Cantiknya Nggak Habis-Habis

(RIAUPOS.CO) – Kegiatan home decorating atau mendekor rumah menjadi salah satu life style atau gaya hidup dengan rating tertinggi selama masa pandemi. Ya, karena banyak menghabiskan waktu di rumah, kegiatan satu ini pun makin banyak peminat. Salah satu yang melakoninya ialah wanita bernama Puridelko Kampar (35). Puri, sapaan akrabnya sebenarnya sudah hobi mendekor rumah sejak tahun 2019 lalu. Di masa pandemi ini, hobinya tersebut terus dikembangkannya untuk mengisi waktu dengan hal positif.

Dokter spesialis kulit ini mengangkat tema dekorasi modern minimalis. Tema ini ia angkat karena ia menyukai warna monokrom atau senada. ‘‘Modern minimalis ini, warnanya soft. Jadi, nggak terlalu ramai,’’ ujarnya.

Tiap ruangan, ia menempatkan warna utama yang berbeda-beda. Namun, tetap merujuk pada pakem-pakem dekor modern minimalis. Seperti pada kamar utama. Ruang ini didominasi warna putih dan gold. Sehingga memberi kesan mewah dan elegan yang modern.

Begitupun dengan kamar tamu. Ia mendekornya dengan dominasi warna abu-abu yang lembut dan hangat. Sedangkan untuk kamar anak dan kamar tamu lainnya, Puri memilih warna yang lebih ceria, yakni warna oranye, pink dan hijau.

‘‘Tema ini saya pilih juga bertujuan untuk memaksimalkan ruangan yang ada. Dengan tema ini, ruangan kecil bisa jadi terkesan luas, efisien dan efektif. Melalui kesederhanaan dalam bentuk, ruang, material, detil dan warna,’’ sambung homedecor lover ini.

Untuk wanita yang juga tertarik dengan tema modern minimalis ini, ibu rumah tangga satu ini berpesan agar bisa memadu padankan pilihan warna. ‘‘Saya sendiri masih dalam tahap belajar. Tapi, mungkin ada sedikit tips buat yang mendekor dengan tema ini, Tipsnya, jangan terlalu banyak warna dalam mendekor. Kemudian, printilan-printilan kecil yang nggak harus mahal, juga bisa kok ditambahkan dalam dekor. Selamat mencoba,’’  tutupnya.

Nah, buat kamu yang ingin mencoba, bisa diikuti tips ringan yang diberikan Puri. Selain nggak terlalu sulit, yang membuat tema dekor ini layak dicoba ialah karena cantiknya nggak habis-habis alias timeless.***

Laporan: SITI AZURA
Foto: KOLEKSI PRIBADI

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

2 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

3 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

3 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

3 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

3 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

4 jam ago