Categories: Ekonomi Bisnis

Sebulan, Pemesanan Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Hampir 1.700 Unit

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Mobil elektrivikasi penuh di Indonesia memang sedang naik daun. Dampak ini dirasakan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) dengan salah satu produk mobil listriknya yang belum lama ini diluncurkan, yaitu Ioniq 5.

Dalam catatan internal HMID, pemesanan Ioniq 5 hampir 1.700 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) di seluruh Indonesia terhitung hingga, Selasa (10/5). Hal tersebut merupakan sambutan yang positif mengingat Ioniq 5 baru saja diluncurkan sejak sekitar 1 (satu) bulan lalu.

Model BEV yang menjadi kebanggaan Indonesia ini telah menjangkau secara luas beragam keperluan dan selera pelanggan. Sebagaimana ditunjukkan oleh data penjualan saat ini di mana tipe Signature Long Range menjadi yang paling diminati dengan lebih dari 70% dari total SPK, kemudian diikuti oleh Signature Standard Range, Prime Long Range, dan Prime Standard Range.

Dalam hal warna pilihan, Gravity Gold Matte menjadi yang paling banyak dipesan dengan lebih dari 50% dari total SPK, disusul oleh Magnetic Silver Metallic, Optic White, Midnight Black Pearl, dan Titan Gray Metallic. Ioniq 5 juga berhasil mencatat pemesanan terjauh dari seorang pelanggan yang berdomisili di Papua.

Makmur, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi sambutan hangat masyarakat Indonesia terhadap produk BEV pertama Hyundai yang dirakit di Indonesia.

"Ini merupakan pencapaian dan motivasi baru bagi Hyundai untuk terus berinovasi ke depannya. Kami juga ingin berterima kasih kepada pelanggan tercinta yang terus mempercayai Hyundai sebagai pemimpin di pasar EV," ujar Makmur dalam keterangan resminya, kemarin.

Ioniq 5 menjadi EV pertama yang Hyundai bangun di atas E-GMP atau Electric-Global Modular Platform yang mana memiliki segudang manfaat. Di antaranya peningkatan fleksibilitas, performa berkendara yang semakin bertenaga, peningkatan jarak tempuh berkendara, fitur keselamatan yang mumpuni, dan ruang interior untuk penumpang dan bagasi yang lebih luas.

Platform yang membuat interior Ioniq 5 terasa lebih lega ini juga mewujudkan tema "Living Space" pada Ioniq 5. Mobil ini menjadi kendaraan yang paling cocok digunakan saat kegiatan berpetualang di luar ruang atau outdoor karena memiliki Vehicle-to-Load atau V2L.

Sebagai informasi V2L adalah fitur yang memungkinkan penggunanya memperoleh daya listrik hingga sebesar 3,6 kW agar dapat digunakan untuk mengisi ulang daya berbagai perangkat listrik, seperti sepeda listrik, skuter listrik, atau peralatan berkemah.

Ioniq 5 juga memiliki jarak tempuh luar biasa yang mencapai hingga 481 km dengan akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dapat diraih hanya dalam 7,4 detik.

Memiliki 5 (lima) jenis warna eksterior: Optic White, Magnetic Silver Metallic, Titan Grey Metallic, Midnight Black Pearl, dan Gravity Gold Matte. Sedangkan untuk warna interiornya tersedia dalam warna Black 1-tone. Terdapat 4 (empat) tipe atau trim yang ditawarkan oleh IONIQ 5, yaitu Prime Standard Range, Prime Long Range, Signature Standard Range, dan Signature Long Range.(jpg)

Laporan JPG, Jakarta

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

19 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

19 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

19 jam ago

Jalan Berlubang di Pangkalankerinci Dikeluhkan, Pemkab Pelalawan Diminta Bertindak

Warga dan DPRD Pelalawan mendesak pemkab segera menambal jalan berlubang di Pangkalankerinci karena dinilai rawan…

20 jam ago

Bupati Siak Turun Tangan Atasi Kendala Gaji ASN

Pencairan gaji ASN di Kabupaten Siak terkendala administrasi dampak SOTK baru. Bupati Afni memastikan proses…

20 jam ago

Sampah Masih Menumpuk di Pekanbaru, Warga Diminta Ikut Mengawasi

Tumpukan sampah masih ditemukan di Pekanbaru, terutama di Jalan Soekarno Hatta. DLHK mengajak masyarakat ikut…

20 jam ago