JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Cara para produsen otomotif memperkenalkan teknologi masa depan yaitu mobil listrik dilakukan dengan berbagai cara. Seperti yang dilakukan merek asal Korea Selatan yaitu Hyundai yang membuat mobil listrik untuk anak-anak.
Hyundai berusaha mempopulerkan penggunaan mobil listrik terutama untuk kalangan lebih muda dengan atau lebih tepatnya anak-anak. Mobil listrik buatan Hyundai merupakan mobil listrik paling kecil yang pernah mereka buat selama ini.
Meskipun hanya mobil listrik mainan namun didesain menyerupai mobil konsep Hyundai 45EV ini, dibuat dengan menggunakan bodi yang terbuat dari kayu dan dilengkapi dengan mesin listrik bertenaga 240 watt.
Mobil ini mampu membawa penumpangnya melaju dengan kecepatan maksimal 7 km/jam. Ya, wajar ini kecepatan yang sangat aman bila digunakan oleh anak-anak dalam lingkungan rumah.
Bahkan Hyundai juga membuat video khusus mengenai mobil listrik mini tersebut dalam sebuah video berdurasi singkat. Menampilkan proses pembuatan mobil mini tersebut mulai dari tahapan pertama pemotongan kayu hingga pemasangan jok lengkap dengan pedal gas dan rem.
Sayangnya belum diketahui apakah Hyundai memang akan menggarap pasar mainan anak-anak dengan mobil listrik mini ini. Atau hanya sekedar prototipe untuk program komersial mereka saja, kita tunggu kabar selanjutnya.
Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman
Atlet difabel asal Rokan Hulu, Niken, sukses meraih empat medali di ASEAN Para Games 2025…
Pemkab Inhu lakukan tes urine terhadap 29 anggota Satpol PP sebagai langkah deteksi dini narkoba…
Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…
Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…
Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…
DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.