Categories: Ekonomi Bisnis

Investasi Asing Picu Kenaikan Permintaan Pasar Perkantoran

SURABAYA (RIAUPOS.CO) — Potensi pasar perkantoran masih terbuka lebar di Surabaya. Khususnya kawasan Surabaya Barat. Apalagi, pemerintah terus berusaha menggenjot investasi dalam negeri lewat berbagai insentif proproperti.

Presiden Direktur Satoria Group Alim Satria mengatakan bahwa potensi pasar properti semakin terbuka. Stabilitas politik dan kebijakan pemerintah bisa menarik minat investor asing.

"Setelah kabinet terbentuk, properti sudah picking up. Banyak investor yang masuk seperti dari AS (Amerika Serikat) sampai Korea Selatan (Korsel)," ujarnya, kemarin  (6/12).

Menurut Alim, upaya pemerintah menarik minat investor asing sudah tepat. Kebijakan serupa diterapkan di Tiongkok selama puluhan tahun.

"Jadi, ekonomi Tiongkok bisa maju karena tiga poin. Selain investasi, memperhatikan konsumsi domestik dan menggenjot ekspor," ungkapnya.

Dengan strategi itu, dia berharap GDP Indonesia bisa tumbuh 6 persen. Jika investasi asing di dalam negeri bertambah, kebutuhan terhadap perkantoran meningkat. Karena itu, Satoria Tower hadir. Belum lama ini Alim meneken pengikatan jual beli dengan PT Bank Negara Indonesia (BNI) Persero Tbk.

"Mereka memborong tiga lantai untuk dijadikan kantor utama BNI wilayah Surabaya Barat," paparnya.

Hingga kini, penjualan Satoria Tower sudah mencapai 60 persen dari total 20.000 meter persegi luas ruang perkantoran yang ditawarkan. Perusahaan yakin penjualan akan meningkat seiring rampungnya pembangunan.

"Apalagi yang kami tawarkan premium office yang sangat fleksibel. Mulai luas 36 meter persegi sampai 1.300 meter persegi," tambah Direktur Marketing Satoria Tower Ivi Santoso.

Selain korporasi besar, Satoria Tower membidik para pengusaha start-up. Bidang usaha yang disasar juga beragam. "Sejauh ini yang sudah beli bidang usahanya bermacam-macam. Dokter, notaris, pelayaran. Luasan office yang dibutuhkan juga bervariasi sesuai keperluan," paparnya.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

3 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

3 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

3 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

3 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

3 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

3 hari ago