Categories: Ekonomi Bisnis

Menang Tour Siapkan Dua VIP Lounge untuk Keberangkatan Jemaah 21 Juli

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dalam setiap keberangkatan jemaah umrah maupun haji, Menang Tour & Travel selalu mengedepankan pelayanan terbaik. Termasuk pada keberangkatan yang dijadwalkan 21 Juli 2025 mendatang, Menang Tour telah memesan dua ruang VIP Lounge di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Riau untuk kenyamanan jemaah.

Direktur Operasional PT Butala Menang Abadi, Ade Sahputra, yang membawahi Menang Tour & Travel, menyampaikan bahwa pemesanan dua ruang lounge ini dilakukan karena akan ada dua grup jemaah yang berangkat di hari yang sama. “Ini bagian dari standar layanan kami. Kami tidak lagi menyuguhkan nasi kotak, melainkan memberikan pengalaman istirahat nyaman di ruang VIP lounge sambil menikmati beragam menu makanan dan minuman,” ujar Ade, Rabu (2/7).

Ia menyampaikan, dirinya bersama Direktur Pengembangan Bisnis H Syamsul Bahri Samin juga akan ikut mendampingi jemaah dalam keberangkatan kali ini.

Untuk memastikan kenyamanan jemaah, tim operasional Menang Tour sudah meninjau langsung kedua ruang VIP Lounge pada Selasa (1/7). “Alhamdulillah, fasilitasnya siap dan sangat layak untuk mendukung kenyamanan jemaah kami,” kata Ade.

Menurutnya, penggunaan lounge eksklusif ini bukan hal baru. Sejak awal, pihaknya memang berkomitmen memberikan pengalaman terbaik bagi para jemaah yang disebutnya sebagai tamu-tamu Allah.

“Ada rasa bangga dan kepuasan tersendiri saat kami bisa melayani para tamu Allah. Inilah kenapa kami terus menjaga standar pelayanan, termasuk di bandara. InsyaAllah untuk keberangkatan di bulan-bulan berikutnya pun sudah kami siapkan hal yang sama,” tutup Ade.

Redaksi

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago