Categories: Ekonomi Bisnis

Bank Riau Kepri Raih Dua Penghargaan di CSR Award 2022

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Bank Riau Kepri kembali meraih dua penghargaan pada ajang TOP CSR Award 2022, yaitu perusahaan dengan level TOP CSR Award 2022 Star 4 (Bintang 4) dan Penghargaan TOP Leader on CSR Commitment 2022 yang diberikan kepada Direktur Utama Andi Buchari yang bertanggung jawab dan mengkoordinasikan secara langsung pelaksanaan corporate social responsibility (CSR) di Bank Riau Kepri.

Bank Riau Kepri berturut-turut pada tahun 2021 dan 2022 berhasil meraih TOP CSR Award. Perusahaan dalam penilaian dewan juri, telah menjalankan tanggung jawab sosialnya dan memiliki kepedulian yang tinggi, terkait ekonomi masyarakat, keagamaan, pendidikan, sosial, dan lingkungan dengan sistem kebijakan dan tatakelola CSR yang baik dan benar.

Penghargaan level nasional ini diterima langsung oleh Komisaris Utama Bank Riau Kepri Syahrial Abdi dan Direktur Utama Bank Riau Kepri Andi Buchari dalam acara puncak penghargaan TOP CSR Awards 2022, Rabu (30/3) di Dian Ballroom Hotel Raffles Jakarta Lt. 11 Ciputra World. Turut hadir pada acara tersebut pemimpin Divisi Sekretariat Perusahaan Edi Wardana dan Pemimpin Bank Riau Kepri Cabang Jakarta, Sahrul.

Ketua Penyelenggara TOP CSR Awards 2022, Moh Lutfi Handayani menyampaikan apresiasinya sekaligus memberikan ucapan selamat kepada para pemenang CSR Awards 2022.

"Kegiatan CSR Award ini merupakan kegiatan penghargaan kepada perusahaan-perusahaan dan merupakan penghargaan CSR tertinggi dan terbesar di Indonesia dan paling membanggakan di Indonesia," ujar Lutfi.

Pada kesempatan tersebut, Komisaris Utama Bank Riau Kepri Syahrial Abdi mengapresiasi atas keberhasilan Bank Riau Kepri meraih TOP CSR dan dengan diraihnya penghargaan ini dapat menjadikan semangat untuk meningkatkan prestasi dan memberikan tata Kelola pengelolaan CSR yang baik.

"Tahniah kepada Bank Riau Kepri yang pada tahun 2022 ini mendapatkan penghargaan TOP CSR Award," ujar Syahrial.

Sementara itu Direktur Utama Bank Riau Kepri Andi Buchari mengatakan predikat "Sangat Baik" atau Star 4 yang diraih PT Bank Riau Kepri dalam ajang penghargaan di bidang CSR tingkat nasional yang diselenggarakan Majalah Top Business, dan bekerja sama dengan Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG) serta sejumlah asosiasi CSR terkemuka nasional lainnya merupakan capaian yang luar biasa.(rio)

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

19 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

20 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

20 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

20 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

21 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

21 jam ago