Evakuasi pemuda yang tenggelam di lokasi penambangan emas tanpa izin di kawasan kebun sawit, Danau Kebun Nopi Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik, Kuansing. (Tangkapan layar video kiriman Phedi Bento di WA grup Kuansing)
TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) – Seorang pemuda dilaporkan tewas tenggelam di area tambang emas ilegal yang berada di kebun sawit wilayah Danau Kebun Nopi, Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi, Kamis (8/5/2025).
Peristiwa tragis ini menjadi perhatian publik setelah foto dan video evakuasi korban menyebar luas di grup WhatsApp warga Kuansing. Dalam rekaman tersebut, tampak beberapa warga mengevakuasi tubuh korban dari kubangan bekas tambang menggunakan mesin robin.
Korban diketahui bernama Dandi Mardoli, warga Desa Saik, Kecamatan Kuantan Mudik. Kejadian itu berlangsung sekitar pukul 16.00 WIB setelah terdengar teriakan minta tolong dari lokasi kejadian.
Hingga malam pukul 21.00 WIB, pihak media belum berhasil mendapatkan konfirmasi dari Kapolres Kuansing maupun Kapolsek Kuantan Mudik. Sementara itu, Plt Camat Kuantan Mudik, Januarisman, saat dikonfirmasi mengaku belum mendapat laporan dari pihak desa dan berjanji akan menelusuri informasi lebih lanjut.(DAC)
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…
BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…