Categories: Bengkalis

8 Titik Hotspot Terpantau Hari Ini di Bengkalis

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Badan Metrologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, hari ini memantau terdapat delapan titik hotspot Confidence > 70 persen di Kabupaten Bengkalis. Jumlah titik hotspot ini naik dibandingkan hari sebelumnya yang hanya terpantau satu titik.

Kasi data dan informasi BMKG stasiun Pekanbaru Marzuki mengatakan, pada hari ini di Riau masih berpotensi akan terjadi hujan. Dimana, pada siang hingga sore hari ada potensi terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian wilayah Kabupaten Inhil.

"Pada malam hari, berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian besar wilayah Riau. Kemudian pada dini hari, juga berpotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian wilayah Kabupaten Rohul, Rohil, Kampar, Kuansing, dan Bengkalis," katanya.

Untuk suhu udara, berkisar pada 23.0 – 33.0 °C .Kelembapan udara 50 – 98 persen, untuk info tinggi gelombang, perairan di Provinsi Riau pada umumnya berkisar antara 0.5 – 1.0 meter.

"Untuk di Sumatera, titik hotspot juga terpantau ada di Provinsi Jambi 2 titik, Lampung 6 titik, Sumsel 5 titik dan Sumut 2 titik," jelasnya. (sol)

Laporan : Soleh Saputra
Editor : Rindra Yasin

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

1 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

1 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

1 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

1 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

1 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

1 hari ago