Categories: Bengkalis

Kuatkan Umat, Mari Cegah Pengaruh Negatif

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) — Pada saat ini umat Islam tengah menghadapi berbagai pengaruh negatif yang menyebabkan terkikisnya akidah dan akhlak umat Islam. Mulai dari masalah narkoba, pergaulan bebas, prostitusi, kenakalan remaja, minuman keras dan munculnya aliran sesat.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Setda Kabupaten Bengkalis H Hambali mewakili Bupati Bengkalis saat  menghadiri acara Haul Syekh Abdul Qodir Al Jailani yang diselenggarakan oleh jamaah Thoreqoh Qodiriyah Wanaqsabandiyah di Masjid AL-Falah Desa Pedekik, Kecamatan Bengkalis, Sabtu (7/12) malam.

"Kondisi ini tentu perlu perhatian dan penanganan serius dari segenap masyarakat umat Islam di Negeri Junjungan, khususnya Desa Pedekik, Kecamatan Bengklis," ucap Hambali.

Tampak hadir pada acara tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkalis H Jumari, Camat Bengkalis Ade Suwirman, Koramil Bengkalis diwakili Peltu Didik Irwanto, Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Dharmasraya Khalik.

Kemudian Kyai Jawahir pemimpin Pondok Pasukan Matholiulfalah Kabupaten Sijunjung, Ketua Majelis Agama Kabupaten Bengkalis H Amrizal, Imam Masjid AL-Falah dan Ratusan jamaah Thoreqoh Qodiriyah Wanaqsabandiyah.

Lebih lanjut Hambali menyampaikan, bahwa menghadapi persoalan yang terjadi di tengah-tengah umat Islam, harus selalu membentengi diri dengan nilai-nilai keagamaan.(esi)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Jalan Lingkar Pasirpengaraian Rawan, Enam Pelaku Curas Berhasil Dibekuk Polisi

Enam pelaku pencurian dengan kekerasan di Jalan Lingkar Pasirpengaraian ditangkap polisi. Aksi mereka sempat meresahkan…

2 menit ago

Tersangka Kasus Ijazah, Oknum DPRD Pelalawan Jalani Pemeriksaan

Oknum anggota DPRD Pelalawan jalani pemeriksaan usai ditetapkan tersangka kasus dugaan penggunaan ijazah milik orang…

12 jam ago

Gasak 54 Tandan Sawit, Dua Warga Alam Panjang Diciduk

Dua warga Alam Panjang, Kampar, diamankan usai kepergok mencuri 54 tandan sawit. Pelaku diserahkan warga…

12 jam ago

Anggaran Bergeser, Belasan Ruas Jalan Meranti Diprioritaskan 2026

DPUPR Meranti menyusun prioritas peningkatan dan rekonstruksi jalan 2026 pascapergeseran anggaran, sejumlah ruas terpaksa ditunda.

13 jam ago

Dishub Kuansing Kembali Pasang Portal, Truk Bermuatan Berat Dibatasi

Dishub Kuansing kembali memasang portal jalan di Teluk Kuantan untuk membatasi kendaraan bermuatan berat dan…

13 jam ago

PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Banjir Aceh Tamiang

PTPN IV PalmCo konsisten mendampingi pemulihan Aceh Tamiang sejak banjir bandang 2025, fokus pada anak,…

17 jam ago