Categories: Riau

Warga Bambu Kuning Tolak Rusunawa Tenayan Menjadi TPS TKI

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Rusunawa Rejosari di Tenayan Raya, Pekanbaru mendadak ramai oleh warga tempatan, Senin (30/3/2020). Mereka menggelar aksi sebagai penolakan atas kebijakan pemerintah yang menjadikan rusunawa tersebut sebagai tempat penampungan sementara (TPS) bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Hal ini karena kekhawatiran akan semakin merebaknya penyebaran virus corona atau Covid-19 di daerah mereka, khususnya di Kelurahan Bambu Kuning, Kecamatan Tenayan Raya.

“Kami menolak rusunawa ini jadi penampungan sementara TKI,” tegas salah seorang warga Bambu Kuning yang enggan dikutip namanya.

Penolakan menurutnya karena TKI yang ditempatkan sementara tersebut, baru dipulangkan dari Malaysia pascanegeri jiran melakukan kebijakan lockdown akibat Covid-19.

Informasi yang dirangkum Riau Pos di lapangan, warga memasang spanduk di depan rusunawa berikut menggelar aksi. Hingga berita diturunkan warga sedang mediasi dengan pihak terkait khususnya Pemerintah Kota Pekanbaru yang mengelola rusunawa dimaksud.

 

Laporan: Eka G Putra dan Ahkwan (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

21 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

21 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

22 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

2 hari ago