Categories: Riau

Warga Bambu Kuning Tolak Rusunawa Tenayan Menjadi TPS TKI

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Rusunawa Rejosari di Tenayan Raya, Pekanbaru mendadak ramai oleh warga tempatan, Senin (30/3/2020). Mereka menggelar aksi sebagai penolakan atas kebijakan pemerintah yang menjadikan rusunawa tersebut sebagai tempat penampungan sementara (TPS) bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI).

Hal ini karena kekhawatiran akan semakin merebaknya penyebaran virus corona atau Covid-19 di daerah mereka, khususnya di Kelurahan Bambu Kuning, Kecamatan Tenayan Raya.

“Kami menolak rusunawa ini jadi penampungan sementara TKI,” tegas salah seorang warga Bambu Kuning yang enggan dikutip namanya.

Penolakan menurutnya karena TKI yang ditempatkan sementara tersebut, baru dipulangkan dari Malaysia pascanegeri jiran melakukan kebijakan lockdown akibat Covid-19.

Informasi yang dirangkum Riau Pos di lapangan, warga memasang spanduk di depan rusunawa berikut menggelar aksi. Hingga berita diturunkan warga sedang mediasi dengan pihak terkait khususnya Pemerintah Kota Pekanbaru yang mengelola rusunawa dimaksud.

 

Laporan: Eka G Putra dan Ahkwan (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Kebakaran Asrama Ponpes di Kateman, Ratusan Santri Berhasil Dievakuasi

Kebakaran menghanguskan asrama Ponpes Daarul Rahman di Kateman. Sebanyak 117 santri berhasil dievakuasi dan tidak…

18 menit ago

Korban Tewas Jambret di Pekanbaru Terima Santunan Jasa Raharja Kurang 24 Jam

Santunan Jasa Raharja untuk korban tewas akibat jambret di Pekanbaru diserahkan kurang dari 24 jam…

2 jam ago

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

22 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

22 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

23 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

23 jam ago