Categories: Riau

Disdik Susun Aturan PTM selama Ramadan

PEKANBARU, (RIAUPOS.CO) – Jelang bulan suci Ramadan 1443 H, Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru mulai menyusun aturan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang akan diikuti oleh seluruh peserta didik selama Ramadan.

Kepala Disdik Pekanbaru Ismardi Ilyas mengatakan, saat ini Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru terus mematangkan aturan yang berlaku di tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP). Dan ia menargetkan, dalam waktu dekat, sebelum Ramadan,  aturan tersebut sudah mulai diedarkan kepada pihak sekolah dan wali murid. "Insya Allah, empat hari sebelum Ramadan sudah kami sebar edarannya," ujar Ismardi, Jumat (25/3).

Dikatakan Ismardi, meskipun saat ini aturannya masih disusun, namun ia memastikan sekolah tidak diliburkan dan juga tidak ada pengurangan jam pelajaran selama PTM berlangsung di bulan suci Ramadan.

Menurutnya, jam PTM yang diterapkan saat ini masih dipertahankan guna mengejar ketertinggalan pelajaran selama belajar daring atau online.

"Untuk jam pelajaran tidak kami kurangi. Sekarang kami tengah fokus untuk mengejar target ketertinggalan selama daring. Karena daring itu sangat tidak efektif, maka kita upayakan sekarang ini untuk mengejarnya," kata dia.

Lanjut Ismardi meskipun sistem pembelajaran masih tetap berjalan sesuai aturan-, dirinya juga tetap meminta kepada pihak sekolah dan wali murid untuk selalu menjaga kebersihan dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Pasalnya, hingga kini Kota Pekanbaru masih berada pada status level tiga penyebaran Covid-19, sehingga prokes harus tetap dijalankan guna meminimalisir adanya penyebaran kasus di kawasan sekolah.(ayi)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago