Categories: Riau

Ini Dia Nama Anggota KI dan KPID yang Dinyatakan Lulus Seleksi

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau melaksanakan paripurna penyampaian hasil seleksi Komisi Informasi (KI) periode 2021-2025 dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Riau periode 2021-204, Senin (22/11/2021). Pada rapat paripurna tersebut, juga dihadiri oleh Gubernur Riau, Syamsuar.

Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Chairul Riski yang juga juru bicara tim seleksi anggota KPID Riau mengatakan, paripurna tersebut dilaksanakan setelah semua tahapan seleksi selesai dilaksanakan.

"Paripurna penyampaian pengumuman hasil seleksi sudah disampaikan tadi saat rapat paripurna di DPRD Riau," kata Chairul.

Lebih lanjut dikatakannya, untuk tujuh orang yang lulus sebagai komisioner KPID Riau yakni Falzan Surahman, Raga Perwira, Ahmad Rayhan, Robert Satria, Bambang Suwarno, Mario Abdillah, dan Hisam Setiawan.

Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Riau Ade Agus Hartanto pada rapat paripurna saat itu juga membacakan hasil seleksi KI Riau. Di mana ada lima orang yang dinyatakan lulus seleksi.

"Untuk lima orang yang lulus seleksi untuk komisioner KI yakni Asril Darma, Alnofrizal, Junaidi, Tatang Yudiansyah, Zufra Irawan," katanya.

 

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

 

 

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

11 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

11 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

12 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

12 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

12 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

13 jam ago