Categories: Riau

Detik-Detik Sebelum Pesawat Jatuh, Berbentuk Api Terbang dengan Suara Keras

SIAK HULU (RIAUPOS.CO) – Salah seorang warga setempat bernama Abubakar menuturkan, kejadian pesawat tempur jatuh itu sekitar pukul 08.00 WIB, ia melihat api terbang dan terdengar seperti suara. Diduga pesawat sudah terbakar di udara sehingga melesat kencang jatuh.

Detik-detik jelang jatuhnya pesawat tempur ini disaksikan seorang warga yang sedang berada di kebunnya pada pagi hari. Langit biru mengawali pekan ini, membuat pandangannya langsung menoleh ke atas ketika sebentuk api terbang dengan suara keras.

"Saya pas dikebun, melihat ke atas seperti ada api terbang dan terdengar suara keras, dan tiba-tiba terjatuh di perumahan Kubang, RT 04/RW 1 Kelurahan desa Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu,” ungkapnya di sekitar lokasi pesawat tempur jatuh, Senin (15/6/2020).

Ditambahkannya, selain melihat api terbang dan seperti terdengar suara, ia juga melihat seperti ada orang terjun. 

"Saya juga melihat ada orang terjun, cuma tidak tahu dimana jatuhnya," terangnya. 

Kejadian naas pesawat tempur jatuh ini terjadi di wilayah Siak Hulu, Kampar. Daerah yang berbatasan dengan ibukota Provinsi Riau, Pekanbaru dan beberapa kilometer dari Lanud TNI AU Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

Pesawat jatuh di perumahan padat penduduk dan menghancurkan dua rumah. Dikabarkan rumah tersebut dalam keadaan kosong. Korban jiwa dan kronologis kejadian hingga Senin siang belum ada keterangan resmi dari pusat penerangan TNI.

Laporan: Dofi Iskandar (Siak Hulu, Kampar)

Editor: Eka G Putra

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

6 jam ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

6 jam ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

7 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

8 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

9 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

9 jam ago