Categories: Politik

Megawati: Kader Bermanuver Jelang Pemilu 2024, Saya Pecat

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengultimatum para kadernya untuk tidak bermanuver di luar kehendak partai. Jika itu dilakukan, Megawati meminta keluar dari PDIP.

Isyarat ini disampaikan Megawati menjelang Pemilu 2024. Dia menegaskan, merupakan keputusannya untuk mengusung Calon Presiden (Capres) pada Pemilu 2024.

“Kalian siapa yang berbuat manuver manuver keluar!,” kata Megawati saat memberik sambutan politik dalam Rakernas PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (21/6).

Presiden RI kelima ini pun mengimbau kepada para kadernya untuk tidak bermain dua kaki dalam melakukan manuver politik. Dia mengutarakan, PDIP sampai saat ini memang belum memutuskan siapa sosok yang akan dicalonkan pada Pilpres 2024.

Kalau saya dalam keputusan kongres partai, makanya banyak yang selalu mau memutar balikan, mau menggoreng-goreng mengapa PDIP diam saja, tidak pernah mau mencalonkan seseorang,” tegas Megawati.

Dia pun menegaskan, dirinya diberi hak prerogatif oleh partai untuk menentukan siapa calon presiden yang bakal diusung pada Pemilu 2024. Oleh karena itu, Megawati menyebut lebih baik memiliki kader pemberontak daripada yang diam-diam main belakang.

“Ingat loh, lebih baik keluar deh. Lebih baik keluar deh, daripada saya pecati loh kamu, saya pecati loh,” pungkas Megawati.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago