Para pimpinan UHTP, pimpinan Kecamatan Rumbai Barat, mahasiswa PBL UHTP foto bersama usai penutupan PBL, Senin (22/9/2025).
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sebanyak 145 mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Universitas Hang Tuah Pekanbaru (UHTP) resmi menuntaskan rangkaian Pengalaman Belajar Lapangan (PBL). Mereka terbagi dalam 23 kelompok dan menjalani kegiatan ini sebanyak tiga tahap, yakni 13–25 Januari 2025, 24 Februari–7 Maret 2025, serta 8–20 September 2025.
PBL berlangsung di empat kelurahan di Kecamatan Rumbai Barat, yaitu Rumbai Bukit, Maharani, Agrowisata, dan Rantau Panjang. Selama kegiatan, para mahasiswa tidak hanya belajar langsung bersama masyarakat, tetapi juga ikut mendorong kesadaran warga tentang pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat.
Penutupan PBL digelar di Aula Kantor Camat Rumbai Barat, Senin (22/9). Acara ini dihadiri Rektor UHTP, Wakil Dekan, Ketua Prodi Kesmas, Camat, kepala puskesmas, lurah, UPTD Disdukcapil, Ketua LPM, Ketua Forum RT/RW, dosen, pembimbing lapangan, hingga para mahasiswa. Ketua Prodi Kesmas, Assoc Prof Dr Reno Renaldi, mengungkapkan rasa syukur sekaligus bangga karena mahasiswa mampu menjalankan PBL dengan penuh tanggung jawab. Menurutnya, kegiatan ini menjadi kesempatan berharga untuk mengasah kemampuan sekaligus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Rektor UHTP, Prof Dr Syafrani MSi, turut mengapresiasi pelaksanaan PBL yang dianggap sebagai wujud sinergi antara perguruan tinggi, pemerintah daerah, dan masyarakat. Ia berharap program ini bisa terus berlanjut demi peningkatan kesehatan masyarakat.
Ucapan terima kasih juga datang dari Camat Rumbai Barat, Fachrudin Pangabean SSos MAp, yang menilai kehadiran mahasiswa sangat membantu pemerintah kecamatan dalam memotivasi warga agar lebih peduli pada kesehatan lingkungan dan keluarga.
Hal senada disampaikan Kepala Puskesmas Rumbai Bukit, Iswadi SKM MKL. Ia menilai PBL tidak hanya memperkaya pengalaman mahasiswa, tetapi juga memperkuat upaya puskesmas dalam menjalankan program-program kesehatan. Kehadiran mahasiswa, katanya, benar-benar memberi manfaat langsung bagi masyarakat.(nto)
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…