Categories: Olahraga

PSPS Tak Mampu Kalahkan Tim Juru Kunci Muba Babel

PEKANBARU (RIAU POS.CO) – PSPS Riau gagal untuk membobol gawang Muba Babel United dalam laga lanjutan pertandingan kelima di Grup A Liga 2 2021 di Stadion Jakabaring Palembang, Rabu (27/10/2021) malam.

PSPS Riau ditahan imbang Muba Babel dengan hasil skor 0-0. Hasil yang patut disayangkan, mengingat Muba Babel menjadi tambang angka bagi Sriwijaya FC, PSMS Medan, dan Semen Padang, tiga musuh terberat Asykar Bertuah untuk lolos ke babak selanjutnya.

Muba Babel menggempur lini pertahanan PSPS Riau sejak babak pertama dimulai hingga peluang emas pun tercipta namun gagal menjebol gawang PSPS Riau.

PSPS juga merespon dengan balik menyerang pertahanan Muba Babel. Namun kokohnya lini pertahanan lawan membuat barisan pertahanan Danil Junaidi dkk sulit untuk menjebol gawang Muba Bael.

Hingga babak kedua selesai, kedua tim  harus puas berbagi angka karena imbang tanpa gol.

Dengan skor 0-0 PSPS tetap berada di peringkat kedua dengan 8 poin dari dua kemenangan, dua kali imbang dan sekali kalah. Sementara Muba Babel tetap jadi juru kunci dengan nilai 2, hasil dari tiga kali kalah dan dua kali iembang.

Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaru)
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

8 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

8 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

9 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

9 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

1 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

1 hari ago