Categories: Olahraga

Ingin Maksimal di Jerez, Rossi Berlatih di Misano

MISANO (RIAUPOS.CO) – Dalam upaya untuk bangkit di MotoGP Spanyol, Valentino Rossi bersama para pembalap muda melakukan latihan di Sirkuit Misano, Italia, Senin (26/4/2021).

Rossi berlatih di Sirkuit Misano  menggunakan motor Yamaha R1. Latihan ini membuktikan Rossi masih belum menyerah untuk meningkatkan performanya di musim ini.

The Doctor berlatih di Misano bersama pembalap-pembalap muda seperti Pecco Bagnaia, Franco Morbidelli, Luca Marini, Marco Bezzecchi, dan siswa dari akademi VR46.

Rossi pun mempublikasikan sesi latihan di Sirkuit Misano tersebut lewat unggahan foto di akun Instagramnya.

"Latihan di Sirkuit Misano bersama VR46 Riders Academy dan R1 saya," tulis Rossi dalam caption-nya.

Latihan pun berjalan lancar karena didukung cuaca yang cerah dengan suhu udara yang baik. Kondisi itu memberikan Rossi kesempatan untuk memaksimalkan waktunya melakukan pemanasan jelang tampil di MotoGP Jerez, akhir pekan ini.

Rossi bertekad untuk tampil lebih baik di MotoGP Spanyol, sirkuit yang telah dikenalnya dengan baik secara teknis maupun sebagai tempat tes pramusim MotoGP.

Tiga balapan sudah dijalani Rossi di MotoGP 2021. Berbeda dengan musim-musim sebelumnya, poin Rossi bisa dibilang minimalis pada tiga balapan awal musim 2021 sehingga pembalap veteran itu cukup jauh di bawah pesaing-pesaingnya di papan atas.

Dengan empat poin yang dihasilkan dari seri pertama Rossi kini menduduki peringkat ke-18 di klasemen.

Sumber: MotoGP/News/Crash
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

17 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

18 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

2 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

3 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

3 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago