Categories: Olahraga

Pererat Silaturahmi Sesama Pencinta Gowes

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Anggota komunitas Rumbai Family Bike (RFB) Riri Zamhir mengatakan, Riau Pos Gowes Merdeka 2024 ajang untuk mempererat silaturahmi komunitas pencinta gowes sekaligus mengajak masyarakat berolahraga bersepeda.

Di mana pada gowes yang akan dipusatkan di Kantor Gubernur Riau tersebut, RFB telah mendaftarkan delapan anggota.

“Riau Pos Gowes Merdeka adalah ajang yang ditunggu-tunggu setiap tahunnya. Karena dengan diadakannya ajang ini, selain dapat menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran tubuh, juga sebagai ajang silaturahmi dengan komunitas sepeda lainnya dan juga sesama para pencinta goweser yang ada di Kota Bertuah ini. Ini adalah tahun ketiga bagi kami dalam mengikuti Riau Pos Gowes Merdeka ini,” ujar Riri, Rabu (24/7).

Ia menuturkan, dengan diadakannya Riau Pos Gowes Merdeka ini, dirinya akan mengikuti gowes bersama rekan rekan komunitas. Dan bisa menambah tali silaturahmi bersama komunitas lain pencinta gowes yang ada di Pekanbaru dan sekitarnya.

“Semoga kami bisa selalu mengikuti seluruh rangkaian Riau Pos Gowes Merdeka kali ini dan juga semoga acara ini tetap diselenggarakan Riau Pos setiap tahunnya,” katanya.

Ia mengungkapkan, dengan mengikuti Riau Pos Gowes Merdeka tentunya tubuh juga sehat, terjalin hubungan silaturahmi sesama pecinta gowes dan yang paling heboh, hadiah doorprize nya sangat banyak.

“Semoga kami bisa membawa doorprize yang di sediakan panitia Riau Pos Gowes Merdeka tahun ini. Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami. Semoga Riau Pos Gowes Merdeka ini dapat diselenggarakan setiap tahun dan juga bisa menjadi agenda kegiatan tahunan bagi pencinta gowes,” pungkasnya.(dof)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago