Lorenzo Kembali Tunda Ngebut
SAITAMA (RIAUPOS.CO) — Kecelakaan horor yang dialami Jorge Lorenzo dalam latihan bebas di sirkuit Assen belanda (28/6) masih berbuntut panjang. Rider Repsol Honda itu masih membutuhkan waktu lebih lama untuk kembali pulih. Alhasil, dia dipastikan absen dalam dua balapan berikutnya, di Brno, Republik Ceko dan Spielberg, Austria.
Semula pembalap 32 tahun itu dijadwalkan kembali mengaspal di Automotodrom Brno, 4 Agustus mendatang. Tetapi, fraktur T6 dan T8 di tulang belakangnya membuat dia harus beristirahat lebih lama.
"Lorenzo diputusan untuk fokus melanjutkan pemulihan dan akan kembali di GP Inggris 25 Agustus," tulis pernyataan Repsol Honda dalam situs resmi mereka. Mantan rider Yamaha dan Ducati itu sebelumnya sudah dua kali absen dalam balapan di Assen dan Sachsenring, Jerman.
Di Brno nanti, posisi Lorenzo selanjutnya akan digantikan Stefan Bradl yang berhasil finis kesepuluh di Sachsenring. Bradl sebagai test rider HRC memang menjadi opsi terbaik buat Honda. Sebelumnya, dia juga disiapkan tampil dengan status wild card di Brno.
Tetapi, nantinya Bradl tetap menggunakan seragam Repsol Honda seperti saat dia tampil di Sachsenring. Di sisi lain, keputusan Honda dan Lorenzo untuk menunda membalap penuh perhitungan. "Kondisi Lorenzo sudah membaik, tetapi dia masih merasakan sakit dan gerakannya di atas motor dibatasi," lanjut pernyataan Honda.
Performa Lorenzo musim ini memang tidak secemerlang musim-musim sebelumnya. Terlebih dia bergabung bersama Honda dengan kondisi fisik yang belum prima. Bahkan sebelum musim 2019 bergulir, dia menjalani operasi lengan kiri. (nap/jpg)
Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…
Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…
Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…
Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…
Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…
Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…