Site icon Riau Pos

Jelang Lawan Valencia, Hazard dan Casemiro Positif Corona

MADRID (RIAUPOS.CO) – Kabar buruk menghampiri Real Madrid jelang pertandingan melawan Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol 2020-2021. Pasalnya, dua pemain mereka, Eden Hazard dan Cesemiro, dinyatakan positif mengidap virus corona (Covid-19).

Dengan demikian, maka Hazard dan Casemiro dipastikan bakal absen dalam pertandingan melawan Valencia yang akan berlangsung pada Senin (9/11/2020) dini hari WIB. Kedua pemain tersebut kini telah diinstruksikan untuk menjalani karantina.

"Real Madrid CF mengumumkan bahwa para pemain kami, Casemiro dan Hazard, telah memberikan hasil positif dalam tes Covid-19 yang dilakukan pada Jumat pagi (waktu setempat, red),” tulis pernyataan yang dimuat di laman resmi Real Madrid, Sabtu (7/11/2020).

"Semua pemain lain dan staf pelatih tim utama, serta semua karyawan klub yang bekerja langsung dengan mereka, memberikan hasil negatif dalam tes yang sama yang dilakukan kemarin,” lanjut mereka.

“Demikian juga, dipastikan lagi bahwa semua, kecuali Casemiro dan Hazard, telah memberikan hasil negatif dalam tes antigen yang dilakukan pagi ini," tutup pernyataan tersebut.

Hazard sebenarnya belum lama ini kembali ke skuad Los Blancos. Karena pada awal musim kompetisi 2020-2021 kapten Timnas Belgia tersebut masih mengalami cedera sehingga tak bisa mengikuti pertandingan tepat waktu.

Tercatat, di musim kompetisi 2020-2021 Hazard baru memainkan tiga pertandingan untuk El Real. Performa Hazard juga bisa dibilang cukup bagus lantaran menyumbang gol di pertandingan teranyar mereka di Liga Spanyol, yakni melawan Huesca.

Sementara itu, Casemiro adalah pemain yang tak tergantikan di lini tengah Madrid. Tercatat, gelandang berpaspor Brazil itu selalu tampil di seluruh pertandingan yang telah dilakoni oleh Los Blancos musim ini.

Maka dari itu, absennya Casemiro dan Hazard ini bisa dibilang adalah ujian bagi Madrid. Sebelum ini, mereka juga telah kehilangan Eder Militao yang harus menepi karena terinfeksi Cocid-19.

Kendati demikian, Madrid cukup beruntung karena setelah pertandingan akhir pekan ini akan masuk jeda internasional. Jadi, tak ada pertandingan yang harus dilakoni Madrid selama dua pekan ke depan.

Sumber: Marca/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Exit mobile version