Categories: Olahraga

Operasi Kaki Andre Gomes Berjalan Lancar

PORTUGAL(RIAUPOS.CO) — Gelandang Everton Andre Gomes menjalani operasi patah engkel kaki kanan pada Senin 4 November 2019 malam waktu setempat. Beruntung bagi Gomes, operasi yang dijalani gelandang berpaspor Portugal itu berjalan lancar.

Memang belum diketahui secara pasti kapan Gomes akan kembali merumput. Namun, diperkirakan, eks gelandang Barcelona itu harus absen dari lapangan hijau hingga akhir musim ini. Paling cepat, Gomes akan kembali tampil saat The Toffees -julukan Everton- menjalani pramusim 2020-2021.

Gomes mendapatkan musibah saat membela Everton kontra Tottenham pada Ahad 3 November 2019 malam WIB. Saat itu, Gomes yang menggiring bola dari sisi kiri lapangan mendapatkan tekel dari winger Tottenham, Son Heung-min.

Alhasil, Gomes terjatuh dan engkel kaki kanannya pun terbentur fullback kanan Tottenham, Serge Aurier. Wasit Martin Atkinson yang tidak melihat secara jelas injakan yang dilakukan Aurier, justru memberi kartu merah kepada Son.

Penyerang Everton, Cenk Tosun, yang paling dekat dengan lokasi Gomes terjatuh, langsung berupaya menenangkan sang rekan setim yang berteriak tanda kesakitan. Tosun berharap Gomes dapat kembali dengan kekuatan dan mental yang jauh lebih baik.

"Saya berharap Gomes bisa kembali dengan jauh lebih kuat setelah menjalani operasi. Kami akan memberikan motivasi yang dibutuhkannya. Saya akan menemuinya di rumah sakit dalam waktu dekat," kata Tosun mengutip dari Daily Mail, Selasa (5/11).(int/eca)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Mitsubishi New Pajero Sport, SUV Tangguh dengan Teknologi Keselamatan Lengkap

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…

33 menit ago

Penerbangan Langsung Pekanbaru–Sibolga Resmi Beroperasi

Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…

57 menit ago

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

2 jam ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

3 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

4 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

4 jam ago