petani-harap-harga-stabil
SIAK (RIAUPOS.CO) — Harga tandan buah segar (TBS) tingkat petani swadaya dalam pekan ini mengalami kenaikan. Bagi petani sawit di Sungai Mandau, Siak, sangat berharap harga tersebut bisa bertahan. Karena pendapatan mereka masih tergantung hasil sawit.
Harga TBS dalam pekan ini di Sungai Mandau mencapai Rp1.660 per kilogram yang sebelumnya sempat lama bertahan di bawah Rp1.200.
"Harga sawit dalam minggu ini mengembirakan mencapai Rp1.660 per kilogram. Buah pun saat ini tidak trek. Kami berharap harga tetap stabil, tidak lagi turun naik," ujar seorang petani sawit Sungai Mandau, Amir.
Dia mengatakan, banyak warga Sungai Mandau yang menggantungkan pendapatan hanya pada kelapa sawit. Sehingga jika harga turun tentu sangat mempergaruhi ekonomi petani setempat.
Hal senada juga di sampaikan petani lainnya di Bunga Raya. Dirun menyebutkan harga TBS pekan ini naik antara 1.650- 1.660 tergantung siapa agen atau pengepul yang mengambil buah sawit.
"Kami sebagai petani tentu sangat gembira harga buah sawit naik. Diharapkan harga tetap stabil, kalau dapat harga terus naik," ungkapnya.
Dia mengatakan bahwa buah sawit di Bunga Raya berbeda dengan daerah lain. "Harapan kami sebagai petani, pemerintah dapat memperhatikan harga sawit bagi petani kecil," harapnya.(wik)
Pelayanan publik Pemkab Kuansing meraih nilai 4,47 dengan kategori A dalam evaluasi nasional PEKPPP 2025…
Polisi menangkap dua terduga pelaku ilegal logging di Langgam, Pelalawan, serta menyita ratusan batang kayu…
Bocah 8 tahun yang hanyut di Sungai Ngaso, Rohul, akhirnya ditemukan meninggal dunia pada hari…
DPRD Pekanbaru menetapkan 17 Ranperda dalam Propemperda 2026, terdiri dari usulan DPRD dan Pemko untuk…
Pemko Pekanbaru mulai mengoperasikan traffic light di Simpang Jalan Paus–Tuanku Tambusai untuk mengurai kemacetan dan…
Disnaker Pekanbaru menegaskan perusahaan wajib membayar gaji sesuai UMK 2026 Rp3.998.179 dan membuka layanan pengaduan…