Categories: Nasional

Nadiem Makarim Punya Wewenang Mengubah Kurikulum Pendidikan

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Sekretaris Kabinet Pramono Anung Wibowo mengatakan bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mendapat kewenangan penuh dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi untuk membenahi pendidikan nasional, salah satunya kurikulum.

Pramono menyampaikan hal itu ketika dikonfirmasi terkait pernyataan Nadiem yang menyebut kurikulum yang ada sekarang ini terlalu berat. Nah, apakah mantan bos Gojek itu diberikan tugas oleh presiden untuk mengubah kurikulum?

"Presiden sangat mengharapkan ada perubahan drastis di dalam sistem pendidikan kita. Kenapa presiden memilih Mas Nadiem, salah satu faktornya adalah agar bisa mengubah paradigma, itu yang paling utama," kata Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (25/11).

Dia menyebutkan bahwa sistem pendidikan yang ada sekarang dianggap masih jauh ketinggalan zaman dan tidak beradaptasi dengan perubahan lingkungan.

"Terutama dengan era digital ini, sehingga proses belajar mengajar seharusnya ada di dalam ruangan kelas, bisa di luar kelas, bisa dengan pelatihan," sebut Pramono.

Itu sebabnya kata politikus PDI Perjuangan ini, Nadiem sebagai mendikbud punya kewenangan penuh termasuk dalam membenahi kurikulum pendidikan nasional.

"Pak Nadiem diberikan kewenangan penuh oleh presiden, bahkan dalam rapat terbatas hal itu disampaikan beliau untuk mengubah paradigma kurikulum, tata cara belajar mengajar sehingga memberikan kegembiraan pada siswa untuk belajar dan tidak dijejali dengan tugas-tugas yang terlalu berlebihan," tandasnya. (fat/jpnn)
Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

14 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

14 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

14 jam ago

Jalan Berlubang di Pangkalankerinci Dikeluhkan, Pemkab Pelalawan Diminta Bertindak

Warga dan DPRD Pelalawan mendesak pemkab segera menambal jalan berlubang di Pangkalankerinci karena dinilai rawan…

14 jam ago

Bupati Siak Turun Tangan Atasi Kendala Gaji ASN

Pencairan gaji ASN di Kabupaten Siak terkendala administrasi dampak SOTK baru. Bupati Afni memastikan proses…

15 jam ago

Sampah Masih Menumpuk di Pekanbaru, Warga Diminta Ikut Mengawasi

Tumpukan sampah masih ditemukan di Pekanbaru, terutama di Jalan Soekarno Hatta. DLHK mengajak masyarakat ikut…

15 jam ago