Categories: Nasional

Arus Mudik Mulai Meningkat di Pelabuhan BSJ

DUMAI (RIAUPOS.CO)-  Terminal pelabuhan penumpang domestik Bandar Sri Junjungan (BSJ) Kota Dumai mulai menunjukkan peningkatan aktivitas orang, baik kedatangan maupun keberangkatan.

Pada Ahad (24/4) di Pelabuhan BSJ, khususnya untuk arus kedatangan sudah melihatkan peningkatan yang berbeda dibandingkan hari biasanya.

Peningkatan terjadi pada penumpang turun di terminal ke datangan. Sementara untuk penumpang yang akan berangkat dari pelabuhan relatif stabil. Baik tujuan Bengkalis, Selatpanjang, Tanjung Balai Karimun, Batam, maupun Tanjung Pinang.

"Biasanya tiap kapal yang sandar hanya berisi sekitar 60-an penumpang. Tapi hari ini kami lihat sudah mulai banyak. Sudah lebih separuh terisi," ujar Ramzi salah seorang petugas di pelabuhan BSJ.

Meningkatnya jumlah penumpang yang naik dan turun di pelabuhan domesti BSJ dibenarkan Kepala Seksi Keselamatan Berlayar KSOP Kelas 1 Dumai Andri Muhammad Setiawan.

"Sudah mulai terlihat, bahkan pihak armada mengajukan tambahan kapal untuk mengangkut pemudik dari Kepri, dan mulai besok (Senin) ada tiga armada yang datang di pelabuhan domestik," terang Andri, Ahad.

Sementara itu Kepala KSKP Polres Dumai AKP Dedi mengatakan, untuk hari Ahad ini sudah mulai terlihat peningkatannya. Tapi belum signifikan. Pucaknya diperkirakan pada H-2 Idulfitri.

"Berdasarkan data dari pihak kapal pada Ahad (24/4), ada dua kapal yang tiba di pelabuhan domestik  BSJ Dumai. Armada pertama mengangkut sekitar 198 penumpang, sedangkan armada kedua sekitar seratusan penumpang," katanya.

Penumpang turun didominasi dari Batam dan Tanjung Pinang. Menyusul kemudian dari Tanjung Balai Karimun, Selat Panjang dan Bengkalis. "Di Dumai hanya transit. Mayoritas akan melanjutkan perjalanan ke Sumatra Utara," lanjut Dedi.(mx12/rpg)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

8 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

8 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

9 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

1 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

1 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

1 hari ago