Categories: Nasional

Festival musik cadas, Hammersonic 2020 Hadirkan Black Flag

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Setelah mengejutkan dengan Slipknot, kini giliran band punk rock legendaris asal California, Black Flag yang dipastikan bergabung.

Kepastian kedatangan band yang terbentuk sejak 1976 itu diumumkan Hammersonic 2020 lewat akun Instagram resmi.

"Pionir punk Black Flag akan datang untuk Hammersonic 2020," ungkap pihak Hammersonic 2020, Senin (18/11).

Pengumuman kehadiran Black Flag disambut antusias pecinta musik keras di Indonesia. Banyak yang mengaku tidak sabar untuk datang ke Hammersonic 2020.

Sebelum Black Flag, band metal asal Amerika Serikat, Slipknot juga dipastikan menjadi bintang tamu dalam festival Hammersonic 2020.

Slipknot dijadwalkan tampil pada hari pertama. Sementara Hammersonic 2020 diadakan pada 27 dan 28 Maret 2020 di Pantai Karnaval Ancol, Jakarta.

Tidak hanya itu, penyelenggara juga membeberkan bakal ada kejutan lain yang akan diumumkan Hammersonic 2020. Beberapa musisi cadas berikutnya akan diumumkan secara bertahap. ??Tiket Hammersonic 2020 mulai dijual secara online pada 11 November 2019 lalu. (mg3/jpnn)
Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal
 

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

1 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

1 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

2 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

2 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

2 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

3 jam ago