Categories: Nasional

Jadi Pengacara Djoko Tjandra, Otto Langsung Bela Penahanan Kliennya Janggal

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Pengacara kondang Otto Hasibuan diminta untuk menjadi pengacara buronan kasus hak tagih Bank Bali, Djoko Tjandra. Dalam keterangannya, ketika dimintai tanggapan perihal kasus Djoko Tjandra, Otto menilai penahanan terhadap kliennya janggal.

“Saya katakan sebelumnya, di dalam putusan Djoko Tjandra tidak ada perintah untuk Pak Djoko ditahan. Nah kalau tidak ada perintah ditahan kenapa dia ditahan?” kata Otto dalam keterangannya, Ahad (2/8).

Otto menyatakan, dirinya diminta pihak keluarga untuk menjadi pengacara Djoko Tjandra. Sebab sebelumnya, yang menjadi kuasa hukum Djoko Tjandra, Anita Kolopaking.

Oleh sebab itu, Otto mempertanyakan penahanan terhadap Djoko Tjandra. Sebab usai berhasil ditangkap pada Kamis (30/7) malam, Djoko pada Jumat (31/7) langsung dilakukan eksekusi penahanan oleh Kejaksaan Agung.

“Yang pasti kita sedang mempertanyakan dasar penahanan terhadap Djoko Tjandra,” ujar Otto.

Otto mengklaim, dalam amar putusan terhadap Djoko Tjandra tidak ada perintah untuk dilakukan penahanan. Hal ini yang mendasari Otto menilai janggal penahanan terhadap Djoko Tjandra.

“Saya harus mengklarifikasi dulu apa dasarnya (melakukan penahanan),” tandas Otto.

Kejaksaan Agung (Kejagung) telah resmi menerima terpidana kasus cessie Bank Bali, Djoko Tjandra dari Bareskrim Mabes Polri. Djoko Tjandra diterima langsung oleh Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (JAM Pidsus) Kejaksaan Agung, Ali Mukartono, Jumat (31/7).

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Pemasyarakatan Reinhard Silitonga mengatakan, Penempatan Djoko Tjandra di Rutan Salemba cabang Bareskrim Polri, untuk kepentingan pemeriksaan lanjutan dan protokol kesehatan.

“Djoko Tjandra menjadi narapidana dan menjadi warga binaan Pemasyarakatan. Yang bersangkutan ditahan di Rutan Salemba, cabang Mabes Polri,” pungkasnya.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

17 jam ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

17 jam ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

17 jam ago

Jalan Langgam–Lubuk Ogung Rusak Parah, Truk Bertonase Berat Disorot

Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…

17 jam ago

Efisiensi Anggaran, Ratusan Mahasiswa PKH Siak Alami Tunda Bayar

Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…

18 jam ago

Investasi Meranti Melonjak, Pemprov Riau Pasang Target Rp1,5 Triliun

Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…

18 jam ago