Categories: Nasional

Pembangunan Infrastruktur Perdesaan Jadi Prioritas

ROKANHULU (RIAUPOS.CO) — Tahun 2020, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) tetap komit dan memprioritaskan pembangunan infrastruktur di pedesaan.

Terutama perbaikan terhadap kerusakan ruas jalan poros maupun jalan lingkungan desa khususnya yang menjadi lintasan angkutan hasil produksi pertanian dan perkebunan masyarakat di 16 kecamatan se Rohul.

"Kita tetap lanjutkan dan menjadi prioritas program bidang infrastruktur jalan dan jembatan di pedesaan  2020," ungkap Bupati Rohul H Sukiman kepada wartawan, usai menghadiri acara peringatan HUT Desa Suligi Kecamatan Rokan IV Koto, Selasa (31/12).    

Menurutnya, pemerintah daerah dibawah kepeminannya dalam melaksanakan program pembangunan mengarahkan ke pedesaan. Disamping, kota tetap ditata dan ditingkatkan kualitasnnya. Itu semua, dalam rangka mencapai visi dan misi Kabupaten Rohul dengan semboyan membangun desa menata kota.

"Jalan desa yang menjadi angkutan produksi tandan buah segar (TBS) merupakan urat nadi prekonomian masyarakat, secara bertahap dibangun aspal setiap tahunnya melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Rohul," ujarnya.

Diakuinya, tahun 2020, pemerintah daerah melanjutkan kembali program peningkatan jalan aspal di pedesaan, yang dananya bersumber dari APBD Rohul tahun 2020.

"Jalan desa yang mendapatkan program peningkatan jalan aspal itu, terutama bagi desa yang jalannya benar rusak, merupakan jalur utama lintasan angkutan produksi pertanian yang  menjadi urat nadi prejonomian masyarakat, akan mendapat skala prioritas," ujarnya.

Secara bertahap, lanjutnya, desa di Kabupaten Rohul akan mendapatkan pembangunan peningkatan jalan aspal. Karena sudah menjadi komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan pembangunan infrastruktur berkelanjutan di pedesaan yang ada di Rohul.

Dia berharap, desa yang mendapatkan program peningkatan jalan aspal, berdampak positif terhadap kemajuan pembangunan di desa serta prekonomian masyarakat.  

"Dengan harapan pembangunan infrastruktur jalan pedesaan yang menjadi perhatian pemerintah daerah memberikan multi efek terhadap peningkatan ekonomi masyarakat kita," ujar bupati.

Disamping program peningkatan jalan pedesaan, lanjutnya, pemerintah daerah melalui Dinas PUPR  mengalokasikan anggaran untuk pelaksanaan kegiatan pemeriharaan dan perbaikan ruas jalan kabupaten, kecamatan, desa dan kelurahan di Kabupaten Rohul dengan sistim swakelola.(adv)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

1 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

1 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

1 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

1 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

1 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

1 hari ago