Pengurus PSMTI Riau foto bersama perwakilan Yayasan Tenas Effendy dan masyarakat saat penyerahan paket Idulfitri, Kamis (27/3/2025). Psmti riau untuk riau pos
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau bersama PSMTI Pekanbaru dan PSMTI Kampar membagikan 150 paket Idulfitri kepada kaum duafa melalui Yayasan Tenas Effendi di Desa Pasir Putih, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Kamis (27/3).
Paket lebaran Idulfitri diserahkan secara simbolis oleh Wakil Ketua PSMTI Riau Bidang Media, Ket Tjing, Ketua PSMTI Kampar, Chandra Wangi, perwakilan Yayasan Tenas Effendi, Tengku Ekarina serta pengurus PSMTI Riau. Menurut Ket Tjing, PSMTI Riau senang dapat berbagi kebahagiaan dengan kaum dhuafa lewat Yayasan Tenas Effendy.
Apalagi, kegiatan baksos ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan PSMTI Riau selama lebih 15 tahun yang bertujuan untuk berbagai kebahagiaan dan kebaikan kepada seluruh masyarakat termasuk umat muslim yang merayakan Hari Raya Idulfitri.
”Kami berharap semoga bantuan ini bisa meringankan dan membantu masyarakat yang merayakan Lebaran Idulfitri,” terangnya.
Dijelaskan KetTjing lagi, ratusan paket Lebaran yang diberikan ini terdiri atas beras, kue lebaran dan sirup yang bisa digunakan saat merayakan Hari Raya Idulfitri mendatang. Sementara itu, Tengku Ekarina mengucapkan terima kasih kepada PSMTI Riau yang setiap tahun datang berkunjung untuk membagikan paket Lebaran.
Dikatakannya, paket Lebaran langsung disalurkan kepada masyarakat yang berdomisili di sekitar Yayasan Tenas Effendi, terutama bagi mereka yang memerlukan.
”Terima kasih kepada PSMTI Riau yang masih mempercayakan Tenas Effendy menyalurkan bantuan setiap menjelang Lebaran. Semoga menjadi amal ibadah dan berkah bagi kita bersama,” ujarnya.(ayi)
Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…