Categories: Pekanbaru

Warga Keluhkan Balap Liar Masih Terjadi di Naga Sakti

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sudah berulang kali pengguna jalan diresahkan dengan adanya aksi balapan liar. Ahad (24/4/2022), balap liar kembali terjadi di Jalan Naga Sakti, Kecamatan Tampan. Aktivitas balapan terjadi setiap sore mulai pukul 17.00 hingga waktu berbuka.

Berdasarkan pantauan Riaupos.co, aksi balap liar tersebut selain dapat mengancam keselamatan para pelakunya sendiri juga dapat membahayakan bagi pengguna jalan lainnya yang juga  melintas.

"Terus terang kalau kita hendak melintas jalan ini harus waspada. Kalau tidak, kita bisa menjadi korban para anak-anak yang sedang balap-balapan liar di jalan itu," ujar Rosni seorang pengguna jalan, Ahad (24/4/2022).

Ironisnya, aksi balapan liar tersebut dilakukan sekelompok remaja muda. Aksi balap liar sangat dikeluhkan warga dan pengguna jalan, berharap pihak berwajib untuk segera bertindak.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasalantas) Polresta Pekanbaru Kompol Angga Wahyu mengatakan, pihaknya bersama jajaran Polsek Tampan terus melakukan koordinasi untuk memantau kegiatan yang terjadi di area Naga Sakti. Baik itu dari jajaran lalu lintas taupun Samapta Polresta Pekanbaru.

Dikatakan Angga, untuk jajaran Satlantas Polresta Pekanbaru rutin melakukan patroli penjagaan untuk antisipasi balap liar.

“Saat ini kami masih berkonsentrasi untuk penguraian kepadatan di Kota Pekanbaru, dan untuk titik-titik yang terindikasi adanya balap liar, kami selalu berkoodinasi dengan polsek setempat," tambah Angga.

 

Laporan: Defizal/Bayu Saputra (Pekanbaru)

Editor: Edwar Yaman

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Empat Trayek Bus DAMRI Buka Akses 12 Kecamatan di Siak

Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…

30 menit ago

Polisi Ungkap Pencurian Switchboard PHR, Kerugian Capai Rp619 Juta

Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…

1 jam ago

700,5 Hektare Sawit Tua Diremajakan, 336 Petani Kuansing Terima Program PSR

Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…

2 jam ago

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

2 jam ago

Prof Daeng Ayub Kupas Kepemimpinan Pendidikan Abad 21 Berbasis Budaya Melayu

Prof Daeng Ayub dikukuhkan sebagai guru besar Unri dan menyoroti kepemimpinan pendidikan abad 21 yang…

2 jam ago

Pasien Terus Bertambah, RSD Madani Siap Tambah 20 Mesin Cuci Darah

Layanan cuci darah RSD Madani Pekanbaru selalu penuh sejak diluncurkan. Rumah sakit berencana menambah 20…

3 jam ago