Site icon Riau Pos

Petugas Satlantas Selamatkan Warga Tersengat Listrik

EVAKUASI: Anggota Satlantas Polresta Pekanbaru Bripka Erry Gunawan Sembiring bersama warga mengevakuasi korban sengatan listrik di Jalan Diponegoro, Selasa (21/5/2024) sore.

Keputusan cepat dan berani seorang polisi lalu lintas berhasil menyelamatkan nyawa Alex. Pria 24 tahun sempat tak sadarkan diri saat tersengat listrik.

Laporan HEDRAWAN KARIMAN, Pekanbaru

Anggota Satlantas Polresta Bripka Erry Gunawan Sembiring menjalani rutinitas mengatur lalu lintas pada Selasa (21/5) sore. Seperti biasanya, itu adalah saat jam-jam sibuk dan kadang genting.

Bila tugas tidak dijalankan dengan baik, lalu lintas akan macet. Ini akan menjadi masalah bagi dirinya dalam menjalankan tugas.

Selasa (21/5) sore, di tengah panasnya cuaca dan asap kendaraan yang menyeruak ke udara di sekitar Tugu Keris, persimpangan Jalan Pattimura-Jalan Diponegoro, Erry mendengar

suara lain selain suara kendaraan. Ia pun langsung berkonsentrasi. Sekitar pukul 17.40 WIB, akhirnya dia bisa mendengar dengan jelas. Itu adalah suara teriakan.

Bripka Erry kemudian langsung bergegas mencari sumber suara. Ternyata suara itu berasal dari sebuah rumah di Jalan Diponegoro, tidak jauh dari Bundaran Tugu Keris.

Setelah sampai di lokasi dirinya melihat beberapa orang di sana. Lalu satu orang terlihat hampir tidak bergerak. Menurut warga, pria yang belakangan diketahui bernama Alex Budi Saputra (24) itu tersengat listrik.

Tanpa pikir panjang, bersama warga, Bripka Erry langsung mengevakuasi korban. Kondisi korban menurutnya perlu penanganan cepat. Kondisinya tidak sadarkan diri dan sedang tergelatak di atas atap rumah tersebut.

”Saat saya sampai dari sumber teriakan ternyata ada yang tersengat listrik, seorang pekerja pemasangan kanopi. Posisinya sudah tergeletak,” kata Bripka Erry, Rabu (22/5).

Dirinya tidak panik, namun warga sudah panik. Bripka Erry mengambil langkah cepat mencari mobil tumpangan untuk membawa korban.

”Saya berhentikan mobil pick up yang kebetulan sedang lewat, lalu saya suruh ke RS Bhayangkara,” kata Bintara Polri ini.

Tugas sebagai Polisi Lalu Lintas tidak bisa ditinggal. Lalu lintas persimpangan Tugu Keris yang super sibuk harus diatur. Sementara itu dirinya masih khawatir dengan kondisi korban.

”Ya akhirnya saya menghubungi perawat yang bertugas di RS Bhayangkara untuk menyambut kedatangan korban dan segera melakukan tindakan medis,” sebut Bripka Erry.

Selesai melaksanakan tugasnya mengatur lalu lintas, Bripka Erry mendapat kabar bahwa baik yang membuat hatinya gembira. Korban selamat.

Bila telat saja sebentar memberikan pertolongan, nyawa korban terancam. Pasalnya, akibat sengatan listrik tersebut korban mengalami luka bakar dan sempat tidak sadarkan.

”Akhirnya nyawa korban berhasil diselamatkan. Kondisi korban mengalami luka bakar sengatan listrik di telapak sebelah kiri,” tutup Bripka Erry.

Tindakan cepat Bripka Erry mendapat apresiasi dari Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Alvin Agung Wibawa. Bripka Erry menurutnya dapat mengambil tindakan cepat dan menyelamatkan nyawa orang lain adalah kesigapan yang harus dimiliki seluruh anggota Polri.

”Kita dituntut untuk siap sedia dalam segala situasi. Polisi punya fungsi pengayoman dan harus selalu siap membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan,” kata Kasat Lantas.***






Reporter: Hendrawan Kariman
Exit mobile version