Categories: Pekanbaru

Zakir Ali Menjadi Ketua Umum FK3L Periode 2021-2024

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Forum Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan (FK3L) menggelar Musyawarah Besar ke-2, Sabtu (23/1) di Hotel Grand Suka Pekanbaru. Musyawarah Besar ini dilakukan dalam rangka berakhirnya kepengurusan FK3L periode 2017-2020.

FK3L didirikan pada tanggal 12 Desember 2013 oleh Alm Taufiq Syawier sebagai Pendiri. Taufiq telah memimpin organisasi ini sejak berdiri hingga menghembuskan nafas terakhir pada tanggal 16 September lalu.

Untuk melanjutkan tampuk kepemimpinan FK3L sekaligus pembentukan kepengurusan baru periode 2021-2024 maka dilaksanakanlah Musyawarah Besar yang dilakukan secara parallel Offline dan Online Zoom. Musyawarah Besar diikuti oleh para Anggota Forum maupun simpatisan.

Dalam Musyawarah Besar ini, Syafrizal selaku Ketua I FK3L menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban dan Laporan Keuangan selama periode kepengurusan 2017-2020 dan Laporan tersebut diterima oleh peserta Rapat.

Pimpinan Presidium dalam hal ini dipimpin oleh Musnimar memimpin pelaksanaan Pembahasan dan Pengesahan AD/ART FK3L dan dilanjutkan dengan Pemilihan Ketua Umum.

Para Peserta Rapat di Grand Suka Hotel maupun yang mengikuti secara Online Zoom sebagai anggota Forum mempunyai hak bicara dan hak suara .

Setelah melewati berbagai proses pembahasan, akhirnya diperoleh keputusan secara mufakat, Zakir Ali, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Forum Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lingkungan Periode 2021-2024.

Zakir Ali adalah Koordinator QSHE PT Sucofindo Cabang Pekanbaru. Dimana Zakir juga aktif dalam kegiatan Bulan K3 yang dilaksanakan setiap tahun.

Laporan: Henny Elyati
Editor: Arif Oktafian/Eka G Putra

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

13 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

13 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

13 jam ago

Jalan Berlubang di Pangkalankerinci Dikeluhkan, Pemkab Pelalawan Diminta Bertindak

Warga dan DPRD Pelalawan mendesak pemkab segera menambal jalan berlubang di Pangkalankerinci karena dinilai rawan…

13 jam ago

Bupati Siak Turun Tangan Atasi Kendala Gaji ASN

Pencairan gaji ASN di Kabupaten Siak terkendala administrasi dampak SOTK baru. Bupati Afni memastikan proses…

14 jam ago

Sampah Masih Menumpuk di Pekanbaru, Warga Diminta Ikut Mengawasi

Tumpukan sampah masih ditemukan di Pekanbaru, terutama di Jalan Soekarno Hatta. DLHK mengajak masyarakat ikut…

14 jam ago