Categories: Pekanbaru

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

RUMBAI (RIAUPOS.CO)Kondisi bahu Jalan Siak II di Kecamatan Rumbai semakin memprihatinkan. Bahu jalan tersebut kerap tergerus aliran Sungai Umban yang berada tepat di bawahnya, sehingga menyebabkan retakan dan amblas di sejumlah titik yang berpotensi membahayakan pengguna jalan.

Pantauan di lapangan, Selasa (20/1), bahu jalan yang amblas terlihat cukup parah hingga membentuk lubang dalam dan menganga. Kerusakan tersebut berada persis di aliran Sungai Umban, membuat bahu jalan semakin menyempit dan berada sangat dekat dengan arus lalu lintas yang cukup padat.

Kondisi ini dinilai membahayakan, terutama bagi pengendara sepeda motor dan mobil yang melintas. Area bahu jalan juga berbatasan langsung dengan belukar serta jurang yang terus terkikis aliran sungai di bawahnya.

Bahkan, salah satu struktur beton yang membatasi jurang dan badan jalan terlihat miring dan dikhawatirkan dapat sewaktu-waktu ikut terseret ke dalam aliran sungai.

Kerawanan semakin meningkat pada malam hari karena minimnya lampu penerangan jalan di kawasan tersebut, sehingga mengancam keselamatan pengendara.

Seorang pengendara, Arbani, mengaku kondisi bahu jalan yang rusak parah hingga kini belum mendapat penanganan serius dari pemerintah. Padahal, kerusakan sudah mulai mengarah ke badan jalan utama.

“Jelas kami takut kalau melintas di sekitar sini, apalagi malam hari. Lampu penerangan minim, kalau hujan tanahnya makin terkikis. Kami khawatir jalannya tiba-tiba semakin amblas,” ujarnya.

Ia berharap pemerintah kota dan provinsi segera melakukan perbaikan serta memasang rambu peringatan agar pengendara lebih waspada saat melintasi titik rawan tersebut.

Pengendara lainnya, Budiman, menyebutkan bahu jalan berpotensi terus amblas jika tidak segera ditangani secara serius. Ia khawatir kondisi tersebut dapat memakan korban jiwa.

“Posisinya tepat di Jembatan Sungai Umban. Kami minta pemerintah segera melakukan perbaikan sebelum kerusakan semakin parah, karena ini jalan provinsi dan jalur lintas yang banyak dilewati kendaraan besar,” ucapnya. (ayi)

Redaksi

Recent Posts

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

18 jam ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

18 jam ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

19 jam ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

2 hari ago