disdik-pekanbaru-pastikan-pembelajaran-tatap-muka-terus-berlangsung
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Belum adanya kasus Covid-19 yang terjadi di lingkungan sekolah memberi keyakinan pada Dinas Pendidikan (Disdik) Pekanbaru untuk terus memberlakukan pembelajaran tatap muka (PTM) ke depannya.
Menurut Kepala Disdik Kota Pekanbaru Ismardi Ilyas, sejak PTM terbatas diberlakukan akhir September lalu, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan informasi terkait adanya peserta didik yang terkonfirmasi positif Covid-19.
"Anak-anak masih aman, tidak ada masalah. Tidak ada yang terkonfirmasi," kata dia, kemarin.
Ia memastikan seluruh sekolah yang menjalankan PTM menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat, sehingga meminimalisir indikasi penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah.
Menurutnya, tim dari Disdik terus mengawasi secara acak penerapan PTM di sekolah. Mereka memastikan PTM yang dilakukan sesuai dengan standar prokes.
Bahkan tim pengawas dari sekolah juga mengawasi pergerakan peserta didik. Di mana peserta didik tidak dibenarkan berkontak fisik satu sama lain, dan tempat duduk mereka juga dibuat berjarak hingga tiga meter di dalam kelas.
"Tak hanya itu, pihak sekolah juga diwajibkan selalu mengirimkan laporan berupa jurnal kepada Disdik," sebutnya.(ayi)
Capella Honda Riau menghadirkan Gebyar Musim Ganti Oli di awal 2026 dengan berbagai paket servis…
LG StanbyME 2 resmi hadir di Indonesia dengan layar lepas-pasang, resolusi QHD, dan dukungan kendali…
Gerakan literasi digencarkan, tetapi nasib sastrawan masih terpinggirkan. Artikel ini mengulas pentingnya peran negara memanusiakan…
Jonatan Christie melaju ke final India Open 2026 setelah menaklukkan Loh Kean Yew lewat laga…
Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri Isra Mikraj di Masjid Al Kautsar sekaligus menyerahkan bantuan…
Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti amblas sepanjang 20 meter di kawasan Pasar Cerenti. Pengendara diminta waspada,…