Kepala Perwakilan BKKBN Riau Mardalena Wati Yulia menyerahkan SK usai melantik pengurus Satyagatra Provinsi Riau 2024-2026, Senin (5/2/2024).(HUMAS BKKBN RIAU)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kepala Perwakilan BKKBN Riau Mardalena Wati Yulia mengatakan, permasalahan keluarga yang timbul saat ini bagaikan fenomena gunung es. Permasalahan yang diketahui hanya sebagian kecil dari puluhan ribu permasalahan yang ada.
“Permasalahan dalam keluarga ini tentu memberikan kerugian materil maupun mental bagi anak, orang tua, maupun keluarga. Beberapa contoh permasalahan keluarga di antaranya adalah tingginya angka perceraian, balita tengkes, perilaku seksual di luar perkawinan, perkawinan di usia muda, angka kematian ibu dan bayi, kejadian bunuh diri pada remaja, kekerasan pada anak dan perempuan, serta berbagai permasalahan lain yang ada di dalam keluarga,” kata Mardalena saat melantik Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (Satyagatra) Lancang Kuning di Perwakilan BKKBN periode 2024-2026, Senin (5/2).
Berbagai permasalahan muncul sebagai akibat dari ketidakmampuan orang tua menjadi pelindung bagi anggota keluarganya. Orang tua tidak mengetahui apa yang menjadi tujuan dalam perkawinan dan hanya dianggap sebagai pelepasan kebutuhan biologis semata, maka Satyagatra diharapkan dapat mengatasi banyaknya permasalahan di lingkungan sosial yang disebabkan ketidaktahuan keluarga dalam menjalankan fungsinya.
Melalui peran Satyagatra, dia berharap ke depan tercipta keluarga sehat dan berkualitas. Karena, untuk menggapai Indonesia Emas 2045 memerlukan SDM yang berkualitas pula.
Usai pelantikan, digelar Workshop Satyagatra Lancang Kuning Riau 2024. Workshop terkait konseling keluarga menghadirkan Ketua Ikatan Konseling Provinsi Riau Dr Amirah Diniaty MPd Kons.
Ketua Tim Kerja Ketahanan Keluarga dan Pencegahan Stunting BKKBN Riau Said Masrimenyampaikan, Satyagatra adalah potret baru dari Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera.(gem)
Laporan ELVY CHANDRA, Pekanbaru
Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…
Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…
Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…
Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…
Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…
Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…