Categories: Pekanbaru

DPRD Pertanyakan Perwako Parkir

PEKANBARU (RIAU POS.CO) — Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Nofrizal hingga saat ini masih mempertanyakan soal adanya Peraturan Wali Kota (Perwako) Parkir. Pasalnya, selama ini menggunakan metode Perda (Peraturan Daerah) parkir yang disahkan oleh wali kota dan DPRD.

"Itu kan aturan, Perda itu kan UU pada level kabupaten/kota. Tetapi tiba-tiba Pemerintah Kota (Pemko) membuat Perwako. Perwako ini dalam rangka pengalihan pengelolaan parkir," ujar Nofrizal kepada Riaupos.co, Sabtu (6/2/2021).

Tetapi bagi Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, hal itu tidak menjadi masalah. Namun, harus ada koridor yang dilalui.

"Sudah bertahun-tahun dikelola dengan metode Perda. Yang heran lagi di dalam Perwako itu tidak mencantumkan klausul konsideran tentang Perda parkir. Hanya UU lalu lintas. Ini kan nanti bisa menimbulkan multi tafsir," ungkapnya.

Menurutnya, dicabut dulu Perda tersebut baru laksanakan Perwako.  Ia menuturkan, hal itu yang menjadi pertanyaan. Legitimasi rakyat itu di mana? Legitimasi DPR itu dimana?

"Kalau dijawab itu teknis dan tidak perlu dewan tahu.Tidak bisa seperti itu. Lihat UU Pemerintah Daerah. Pemerintah daerah adalah wali kota dan DPRD," jelasnya

Untuk itu, ia meminta agar ini dibahas lebih lanjut. Karena tidak ada itikad dari Pemko untuk menjelaskan persoalan ini secara gamblang. "Ini harus dijelaskan kepada masyarakat melalui DPRD," tegasnya.

Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Tak Hanya Ritel Modern, DPRD Minta Parkir RS Juga Gratis

DPRD Pekanbaru mendorong Pemko menggratiskan parkir rumah sakit. Parkir dinilai memberatkan keluarga pasien dan perlu…

4 jam ago

Direvitalisasi, Rumah Singgah Tuan Kadi Kini Diperkaya Koleksi Bersejarah

Revitalisasi Rumah Singgah Tuan Kadi terus berjalan tanpa mengubah struktur bangunan. Koleksi vintage ditambah untuk…

4 jam ago

Video Diduga Pesta Waria di THM Viral, DPRD Desak Tindakan Tegas

Video diduga pesta waria di THM Pekanbaru viral. Komisi I DPRD mendesak Pemko dan polisi…

5 jam ago

Aspal Terakhir 1992, Jalan Poros di Kecamatan Bantan Pulau Bengkalis Kian Memprihatinkan

Sejumlah jalan poros di Pulau Bengkalis rusak parah dan berlubang dalam. Warga mendesak Pemkab Bengkalis…

8 jam ago

Ratusan Keluarga di Meranti Pilih Mundur dari Bansos

Di tengah tingginya angka kemiskinan, 280 keluarga di Kepulauan Meranti memilih mundur dari penerima bansos…

8 jam ago

Pelaku Tabrak Pekerja Marka Jalan Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka, Terancam 6 Tahun Penjara

Seorang pekerja marka jalan tewas ditabrak minibus di Pekanbaru. Pengemudi yang lalai dan sempat kabur…

8 jam ago