Categories: Pekanbaru

Hanya Empat Titik ITS yang Berfungsi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Di sejumlah persimpangan traffic light Kota Pekanbaru, saat ini telah dipasang Intelligent Transport System atau Sistem Transportasi (ITS). ITS ini dipasang  12 titik dan hanya 4 titik yang sudah berfungsi.

Empat titik tersebut di antaranya, di simpang Jalan Gajah Mada-Jalan Diponegoro, simpang Jalan Gajah Mada-Jalan Sudirman, simpang Jalan Sudirman-Jalan Tuanku Tambusai, dan simpang Jalan Sudirman-Jalan Imam Munandar.

Dari pantauan Riau Pos, Selasa (04/2) di persimpangan Jalan Gajah Mada-Jalan Sudirman (Tugu Perjuangan) terlihat masih banyak pengendara yang melanggar lalu lintas. Tetapi tidak ditegur atau ditilang. Padahal di persimpangan traffic light tersebut sudah terpasang ITS.

Sedangkan pemasangannya dilakukan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, melalui Dinas Perhubungan (Dishub), berfungsi  untuk memantau aktivitas lalu lintas di setiap persimpangan jalan tersebut. ITS Pemko Pekanbaru juga dimamfaatkan untuk memberikan pengumuman kepada masyarakat dan menegur para pengendara, apabila ada yang melanggar lalulintas. Ditegur dengan menggunakan pengeras suara atau spiker yang terpasang pada persimpangan jalan tersebut.

"Empat simpang yang di pasang ITS bisa langsung memberikan teguran, dengan pengeras suara melalui spiker," ujar Kepala Bidang Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Dishub Kota Pekanbaru, Edi Sofyan, Selasa (4/2). Lebih lanjut dijelaskannya, tugas kita mengatur dan menyosialisasi menyampai kepada masyarakat agar tertib lalulintas. Dan menyampaikan informasi aturan-aturan tertib yang perlu dipatuhi oleh masyarakat dalam berlalulintas. Dan kita menegur lewat spiker pemberitahuan kepada pengendara lalu lintas. Hanya sebatas koreksi saja. "Itu sudah berfungsi sejak mulai terpasangnya ITS pada Januari  lalu," terangnya.(dof)

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

2 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

2 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

2 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

2 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

2 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

2 hari ago