Categories: Dumai

Camat Mandau Ajak Warga Bersatu

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Menjelang pelaksanaan pesta demokrasi serentak, masyarakat Kecamatan Mandau diingatkan untuk bersatu dan menjaga silaturahmi.

“Mari jaga kekompakan dan kebersamaan. Dan jaga keamanan daerah kita menjelang pilkada serentak yang tak lama lagi akan berlangsung di daerah kita,” ujar Camat Mandau Riki Rihardi usai membuka MTQ di halaman Masjid Babussalam, Selasa (16/7) malam.

Camat Mandau Riki Rihardi juga menyampaikan rasa syukur karena setiap tahunnya kita dapat melaksanakan MTQ di Kelurahan Babussalam ini.

“Pelaksanaan MTQ ke-5 tingkat kelurahan ini baru bisa kita lakukan selama Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni. Hal ini sejalan dengan program Bupati Kasmarni mewujudkan Bengkalis Bermarwah Maju dan Sejahtera (Bermasa),” ucapnya.

Dikatakan Camat Mandau Riki juga mengimbau, seluruh masyarakat Kelurahan Babussalam terus bersatu padu karena dengan bersatu apa yang akan kita lakukan dapat terwujud.

“Seperti tahun 2024 ini, sesuai dengan komitmen kita untuk Masjid Babussalam melalui anggaran pemerintah kabupaten dapat bantuan pembangunan sebesar Rp150 juta,” ucap mantan Lurah Duri Timur dan Air Jamban itu.

Pembukaan MTQ ditandai dengan penekanan sirene oleh Camat Mandau Riki Rihardi bersama Lurah Babussalam Ali Rahmad, Kepala KUA Mandau, Ketua LAMR Mandau, Kapolsek Mandau di wakili Bhabinkamtibmas Babussalam, Danramil 03 Mandau diwakili Babinsa Babussalam.

MTQ ke-5 tahun 2024 tingkat Kelurahan Babussalam mengangkat tema: ‘‘Melalui MTQ ke-5 Kelurahan Babussalam, Mari Wujudkan Masyarakat Cinta Al-Qur’an untuk Bangsa yang Bermartabat di Negeri Junjungan’’.

Lurah Babussalam Ali Rahmad mengucapkan terima kasih, kepada Bupati Bengkalis Kasmarni dan Camat Mandau yang telah menganggarkan kegiatan MTQ di Kelurahan Babussalam pada tahun 2024.

“Kepada seluruh peserta jaga kesehatan agar dapat menampilkan hasil yang maksimal dan kepada yang juara nanti dapat mewakili Kelurahan Babussalam pada MTQ ke-5 tingkat kecamatan maupun kabupaten,” ucapnya.(ksm)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Pangdam Tuanku Tambusai Apresiasi Unilak Gelar Kompetisi Pelajar Terbesar di Riau

Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…

14 menit ago

Prof Daeng Ayub Kupas Kepemimpinan Pendidikan Abad 21 Berbasis Budaya Melayu

Prof Daeng Ayub dikukuhkan sebagai guru besar Unri dan menyoroti kepemimpinan pendidikan abad 21 yang…

35 menit ago

Pasien Terus Bertambah, RSD Madani Siap Tambah 20 Mesin Cuci Darah

Layanan cuci darah RSD Madani Pekanbaru selalu penuh sejak diluncurkan. Rumah sakit berencana menambah 20…

40 menit ago

Lima Agenda Wisata Riau Resmi Masuk KEN 2026 Kementerian Pariwisata

Lima agenda wisata unggulan Riau resmi masuk Karisma Event Nusantara 2026 sebagai pengakuan nasional atas…

2 jam ago

Harga Kelapa Bulat di Inhil Terus Anjlok, Petani Makin Terhimpit

Harga kelapa bulat di Inhil kembali anjlok ke Rp3.800 per kilogram. Petani tertekan akibat biaya…

2 jam ago

VBA Gowes Club Dukung Riau Pos Fun Bike 2026, Daftarkan Puluhan Pesepeda

VBA Gowes Club mengapresiasi Riau Pos Fun Bike 2026 dan siap menurunkan puluhan peserta sebagai…

2 jam ago