lesti-rilis-single-terbaru-sekali-seumur-hidup
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Lestiani yang juga kerap disebut Lesti Kejora termasuk penyanyi dangdut yang lagu-lagunya selalu disukai oleh banyak orang khususnya barisan para penggemar.
Beberapa lagu terakhir dirilisnya, misalnya lagu Bismillah Cinta sudah ditonton di YouTube lebih dari 62 juta kali, Bawa Aku ke Penghulu (45 juta), Kulepas Dengan Ikhlas (60 juta) dan Takdir Cinta (14 juta).
Di tahun ini, Lesti kembali merilis single terbaru berjudul "Sekali Seumur Hidup". Lirik lagunya dibuat oleh Adibal dan dirilis di bawah label rekaman 3D Entertainment.
Di hadapan awak media di FX Sudirman, Senayan, Jakarta dan penggemar, Lesti sempat menangis haru membawakan lagu itu. Karena menurutnya, lagu ini relate sekali dengan kehidupan personalnya. Lagu ini jadi semacam doa sekaligus harapan.
"Cerita dalam lagu ini harapan semua orang, di tengah lirik, untuk apa harta dunia kalau enggak disertai cinta. Kalau realistis ya harus ada lah. Tapi kalau harta doang enggak ada cinta gimana," kata Lesti.
Proses penggarapan lagu Sekali Seumur Hidup dikerjakan tidak terlalu lama. Berawal dari Lesti disodorkan lagunya dan ia langsung menyatakan ketertarikan. Setelah itu, Lesti melakukan recording dan membuatkan video klip menggandeng Fadly Faisal dan Allysa.
"Lagu ini sebenarnya ada lanjutannya. Ada lanjutan dari ini. Ada tiga lagu dibikin dengan konsep trilogi," tutur Lesti.
Menyanyikan lagu Sekali Seumur Hidup, perempuan berhijab itu melakukannya dengan penuh penghayatan. Bagi Lesti, suatu lagu ada ceritanya sendiri. Dia harus mampu menyampaikan cerita dan pesannya dengan baik melalui proses penghayatan yang baik kepada para pendengar.
"Dulu diajari kalau menyanyikan lagu seakan-akan kita yang lagi merasakannya. Cara penyampaian harus masuk ke pendengar. Tanggung jawab penyanyi itu besar karena menceritakan kisah. Kalau cuma sekadar nyanyi saja, enggak akan bisa perasaan sampai," tegasnya.
Sumber: Jawapos.com
Editor:Rinaldi
Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…
Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…
Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…
Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…
Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…
BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…