Categories: Gaya Hidup

Di Indonesia Punya Mobil Supercar untuk Pamer, di Dubai Hanya untuk Ambulans

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Siapa yang tak mengenal Dubai, sebuah kota yang memiliki hotel bintang lima terbanyak kedua di dunia bahkan saking kayanya, mobil-mobil eksotik berseliweran. Hingga para petugas keamanan negara (kepolisian) dibekali dengan mobil supercar sebagai mobil patroli.

Bahkan belum lama ini dalam sebuah pameran otomotif di Dubai, juga dipamerkan mobil ambulans yang tidak maukalah yaitu dengan menggunakan mobil supercar harga miliaran. Seperti dilansir dari carscoops, Dubai Corporation for Ambulance Service memperkenalkan kendaraan operasional terbaru yang menggunakan supercar Lykan HyperSport.

Harga supercar Lykan HyperSport dibanderol mulai dari USD 750.000 hingga USD 2,5 juta, atau sekitar Rp10,7 miliar sampai Rp 35,9 miliar, harga yang fantastis. Ini bisa dibelikan ambulans versi standart puluhan unit.

Mobil operasional tersebut dipamerkan pada acara Dubai Expo. Memang, bila melihat bentuknya, kabin mobil supercar ini tidak mungkin untuk mengangkut pasien seperti mobil ambulans pada umumnya.

Dikatakan kalau Lykan HyperSport yang bodi sampingnya diberi tulisan HyperSport Responder hanya diperuntukkan dalam situasi darurat lainnya. Di mana supercar itu yang akan datang pertama kali jika terjadi hal darurat.

Tampilan eksteriornya mobil ini tak dilengkapi dengan lampu strobo layaknya ambulans. Namun untuk memperjelas jika supercar tersebut merupakan kendaraan operasional, pada bodinya diberikan warna dengan kombinasi skema warna ambulance yaitu putih dan merah, serta garis biru pada sebagian bodi.

“Dubai telah menjadi kota identik dengan segala sesuatu yang unik dan yang pertama di dunia. Peluncuran HyperSport Responder mencerminkan posisi unik Dubai sebagai salah satu kota terkemuka di dunia dalam bidang inovasi,” ujar Khalifa bin Darrai selaku Kepala Eksekutif Dubai Corporation for Ambulance Service.

Supercar yang juga sempat digunakan oleh kepolisian kota Abu Dhabi, Uni Emirat Arab dibekali dengan mesin twin-turbocharged enam silinder segaris. Dengan kapasitas 3.7 L. Supercar tersebut dapat menghasilkan tenaga buas hingga mencapai 740 hp.

Mobil ini mampu dari posisi diam hingga 100 kpj, hanya membutuhkan waktu 2,8 detik dan mampu menyentuh kecepatan maksimal 395 kpj. Lykan Hypersport mempunyai kecepatan maksimalnya mencapai 395 km per jam.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

The Zuri Hotel Pekanbaru Hadirkan Promo Intimate Wedding Awal 2026

The Zuri Hotel Pekanbaru menghadirkan promo Intimate Wedding 2026 dengan konsep elegan dan hangat, lengkap…

12 jam ago

JNE Jadi Official Logistics Partner Konser “Dua Delapan” Padi Reborn

JNE menjadi Official Logistics Partner Konser “Dua Delapan” Padi Reborn yang digelar 31 Januari, sekaligus…

13 jam ago

Hotel Grand Suka Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Lewat Baznas Riau

Hotel Grand Suka Pekanbaru menyalurkan bantuan bagi korban bencana alam melalui Baznas Riau dari 10…

13 jam ago

Kasmarni Tinjau Dermaga Air Putih, Perbaikan Ro-Ro Jadi Prioritas

Bupati Bengkalis meninjau Dermaga Air Putih untuk memastikan perbaikan layanan Ro-Ro, sementara jadwal Ro-Ro Meranti–Tanjung…

13 jam ago

Satpol PP Tegaskan Tak Ada Jukir di Indomaret dan Alfamart Pekanbaru

Satpol PP Pekanbaru mengawasi penerapan parkir gratis di Indomaret dan Alfamart serta membuka layanan aduan…

15 jam ago

Tak Bisa Ditoleransi, Kabel Fiber Optik Berbahaya di Pekanbaru Akan Ditertibkan

Pemko Pekanbaru bersama Forkopimda sepakat menertibkan kabel fiber optik semrawut yang membahayakan keselamatan dan mengganggu…

15 jam ago