Categories: Ekonomi Bisnis

Bank BJB Raih Penghargaan Internasional Indonesia-Turkiye Global Leaders Business Forum & Award II 2022

BANDUNG (RIAUPOS.CO) – Bank BJB kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan The Best Global Company 2022 dalam ajang internasional Indonesia-Turkiye Global Leaders Business Forum & Award II 2022.

Prestasi serupa juga diraih Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi sebagai The Best Global Leaders 2022. Acara yang digelar Majalah Economic Review ini berlangsung pada Senin, 6 Juni 2022 di Istanbul, Turki.

Penghargaan yang diberikan Turki dan Indonesia didukung KBRI dan KJRI kepada perusahaan Indonesia baik BUMN, BUMD atau swasta. Penghargaan diterima secara virtual oleh Direktur Information Technology, Treasury and International Banking Bank BJB Rio Lanasier.

Dalam sambutannya, Rio mengatakan Bank BJB merasa sangat terhormat karena mendapat penghargaan dalam sebuah ajang internasional. "Penghargaan yang diraih Bank BJB dan Direktur Utama Yuddy Renaldi akan menjadi motivisi tambahan untuk terus mencatatkan kinerja gemilang secara berkelanjutan di masa depan," ujar Rio, Senin (6/6/2022).

Bank BJB telah menggandeng dua perusahaan IT kelas dunia untuk pengembangan sistem cloud dan digitalisasi layanan. Kolaborasi ini merupakan langkah bank bjb menjadi bank digital.

Bank dengan kode emiten BJBR ini telah merangkul Amazon Web Service (AWS) untuk pengembangan digitalisasi dan Alibaba Cloud dalam meningkatkan kemampuan IT Cyber Security.

Tak hanya itu, Bank BJB juga melakukan pengembangan sumber daya manusia (SDM) agar melek digital. Pengetahuan digitalisasi tak hanya yang bekerja di bawah divisi IT, tetapi juga seluruh insan Bank BJB.

Kerja sama Bank BJB dengan perusahaan global juga momentum untuk transfer knowledge serta memperkuat platform digital untuk menuju Bank Hybrid dengan strategi IT Digital Enablement.

IT digital enablement merupakan langkah-langkah untuk mendukung transformasi digital bank bjb dalam rangka mengadopsi teknologi yang robust dan up-to-date.

"Bank BJB berkolaborasi dengan perusahaan kelas dunia yakni AWS dan Alibaba Cloud untuk menjawab tantangan global dengan menghadirkan new experience DIGI by Bank BJB menuju super apps yang mudah untuk digunakan dan akan terus dikembangkan lebih jauh di tahun ini menuju super apps," kata Rio.(rls/das)

 

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

6 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

1 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

1 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

1 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago