Regional Manager Agung Toyota Wilayah Barat, Mahmud Fauzi (tengah kacamata) menyerahkan bantuan sembako untuk korban banjir secara simbolis kepada Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho didampingi jajaran, Sabtu (8/3/2025). AGUNG TOYOTA UNTUK RIAU POS
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Agung Toyota selaku Authorized Dealer Toyota di Provinsi Riau menunjukkan kepeduliannya terhadap korban banjir di Wilayah Kecamatan Rumbai dan Kecamatan Lima Puluh, Kota Pekanbaru.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang membutuhkan, Agung Toyota Riau dan seluruh karyawan Agung Toyota Riau pada Sabtu (8/3) menyerahkan bantuan berupa paket sembako senilai total 100 juta rupiah.
Regional Manager Agung Toyota Wilayah Barat, Mahmud Fauzi mengatakan, merupakan komitmen Agung Toyota untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak bencana. Bantuan yang diberikan berupa sembako dan juga pakaian anak hingga dewasa yang diterima oleh Walikota Kota Pekanbaru di (MPP) Mal Pelayanan Publik Kota Pekanbaru.
“Bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami kepada masyarakat korban banjir di Wilayah Kecamatan Rumbai dan Kecamatan Lima Puluh. Kami harap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban bagi warga yang terkena dampak,” ujar Mahmud Fauzi.
“Kami ikut mendoakan bagi seluruh korban banjir yang terkena dampak diberikan kekuatan dan ketabahan. Semoga bencana ini cepat berlalu,” tutupnya.(azr)
Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…
Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…
Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…
Jalan Langgam–Lubuk Ogung rusak parah akibat truk bertonase berat. Warga desak perbaikan dan penindakan tegas…
Sebanyak 667 mahasiswa PKH di Siak terdampak tunda bayar UKT dan biaya hidup akibat efisiensi…
Realisasi investasi Meranti 2025 mencatat rekor tertinggi dalam 10 tahun. Atas capaian itu, Pemprov Riau…