Categories: Siak

PPKM, Pintu Turunkan Angka Covid-19

(RIAUPOS.CO) – Kapolres AKBP Gunar Rahadiyanto sangat fokus terhadap pengendalian angka warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Siak.

Bahkan di beberapa kesempatan, Kapolres Gunar turun langsung meninjau aktivitas pencegahan Covid-19. Mulai dari meninjau vaksinasi massal untuk lansia, maupun meninjau aktivitas warga di sejumlah kafe di beberapa kecamatan di Kabupaten Siak.

Kapolres Gunar menurunkan tim dan pihaknya memang benar-benar konsen. Bahkan di sejumlah Polsek, pihaknya berada di garda terdepan bersama pihak kecamatan.

Menurut AKBP Gunar, pihaknya  memang ambil bagian dalam hal ini, karena ingin bagaimana caranya Covid-19 segera pergi. makanya pihaknya melakukan sejumlah kegiatan dan bekerja sama dengan Pemkab Siak.

“Saya turun bersama bupati menertibkan warga yang berkumpul di kafe di wilayah Tualang dan Kandis. Karena berpotensi terjadi penularan Covid-19,” sebutnya.

Selain itu ternyata Polres juga melakukan penilaian terhadap aktivitas pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Sebagai mana dilakukan sejumlah Polsek termasuk Polsek Koto Gasib, pihaknya sudah siap untuk dinilai.

Sebab menurut Kapolsek Koto Gasib Ipda Suryawan, Posko PPKM yang ada di wilayahnya termasuk di Kampung Sengkemang sudah ada sejak beberapa waktu lalu.

“Artinya kami sudah siap, warga pun demikian juga. Sebab bagi kami penilaian adalah bonus, demikian juga dengan prestasi. Kami hanya ingin secepatnya terbebas dari Covid-19, sehingga kami dapat beraktivitas seperti sediakala,” ungkap Kapolsek Suryawan.

Saat ini, bersama pihak kecamatan, terus melakukan kampanye untuk siapapun agar mematuhi prokes. Warga wajib mengenakan masker dan mencuci tangan jika akan memasuki kampung. Di gerbang kampung disediakan wastafel portabel.

Dan imbauan saling mengingatkan untuk mematuhi prokes juga sangat efektif menekan angka warga terkonfirmasi positif Covid-19.(mng)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

15 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

16 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

16 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

16 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

17 jam ago

Honorer Dilarang Direkrut, Bupati Siak Fokus Tuntaskan Status Lama

Bupati Siak melarang kepala OPD merekrut honorer baru dan fokus menyelesaikan status ribuan honorer non-database…

17 jam ago