Categories: Siak

Lagi, Tiang Skywalk Tengku Buang Patah Ditabrak Tugboat

SIAK (RIAUPOS.CO) – Lagi tiang Skywalk Tengku Buwang Asmara yang lebih dikenal dengan jembatan kaca patah ditabrak kapal jenis tugboat yang menarik peti kemas dari arah Buatan menuju Bengkalis, Rabu (1/5) sekitar pukul 12.30 WIB.

Satu tiang yang patah itu tidak jauh dari Tangsi Belanda. Tiang itu bagian dari ujung skywalk. Atas insiden itu, disebutkan Kabid Bina Marga PU Tarukim Siak Arif Aditya pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak Polres dan Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan.

“Tugboat yang menabrak sama sekali tidak berhenti, padahal patahan tiang menempel dan terbawa di buritan tugboat,” terang Arif.

Menurut Arif pihaknya akan memintai pertanggung jawaban pihak yang menabrak, dengan mengganti tiang sekaligus bertanggung jawab terhadap proses pemasangannya. “Kami belum menghitung berapa kerugian akibat insiden itu, kami juga akan objektif dalam memintai pertanggung jawaban,” sebut Arif.

Karena insiden sudah dua kali terjadi, pihaknya akan lebih intens berkoordinasi dengan pihak terkait tentang pemasangan rambu dan lainnya, sebab hal itu juga sudah dibahas sejak beberapa waktu lalu.

Seorang warga yang melihat insiden itu bernama Reno mengatakan, ada dua kapal di lokasi kejadian bersisian, sehingga tugboat yang membawa peti kemas lebih ke tepi lalu menyenggol tiang skywalk.

“Meski tiang skywalk lengket, namun kapal tugboat tetap jalan terus,” terangnya.

Di lokasi kejadian, terlihat sejumlah warga mendekat dan menyaksikan satu dari dua  tiang penyangga yang patah itu.

Sebelumnya, Jumat (12/1) sekitar pukul 20.00 WIB, tiang skywalk juga patah ditabrak kapal. Letak tiang yang patah sebelumnya hanya berkisar 50 meter, terpisah satu tiang dengan yang  baru patah.(gem)

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Servis Honda Lebih Terjangkau Lewat Gebyar Musim Ganti Oli 2026

Capella Honda Riau menghadirkan Gebyar Musim Ganti Oli di awal 2026 dengan berbagai paket servis…

11 jam ago

LG StanbyME 2 Resmi Hadir, Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi

LG StanbyME 2 resmi hadir di Indonesia dengan layar lepas-pasang, resolusi QHD, dan dukungan kendali…

12 jam ago

(Sekali Lagi) Sastrawan

Gerakan literasi digencarkan, tetapi nasib sastrawan masih terpinggirkan. Artikel ini mengulas pentingnya peran negara memanusiakan…

12 jam ago

Jonatan Christie Tembus Final India Open 2026 Usai Kalahkan Loh Kean Yew

Jonatan Christie melaju ke final India Open 2026 setelah menaklukkan Loh Kean Yew lewat laga…

12 jam ago

Pemko Pekanbaru Dorong Pemakmuran Masjid Lewat Bantuan Pembangunan

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri Isra Mikraj di Masjid Al Kautsar sekaligus menyerahkan bantuan…

13 jam ago

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti Amblas 20 Meter, Pengendara Diminta Waspada

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti amblas sepanjang 20 meter di kawasan Pasar Cerenti. Pengendara diminta waspada,…

13 jam ago