Aktivitas petugas ketika merazia kamar warga binaan Lapas Selatpanjang, Jumat (4/4/2025).
SELATPANJANG (RP) – Usai pelaksanaan layanan kunjungan keluarga bagi warga binaan selama momen Lebaran, Lapas Selatpanjang menggelar razia besar-besaran di blok hunian pada Jumat (4/4). Langkah ini dilakukan sebagai bentuk komitmen dalam mencegah penyelundupan barang terlarang seperti narkotika dan handphone di lingkungan lapas.
Razia ini dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban (Adm Kamtib), Petrus Bambang Sugiarto. Dalam arahannya, Petrus meminta seluruh petugas meningkatkan kewaspadaan serta mengoptimalkan peran intelijen pemasyarakatan sebagai bagian dari deteksi dini potensi gangguan keamanan.
“Razia ini merupakan upaya nyata dalam menjaga komitmen kami, bahkan di tengah suasana Idulfitri, pengawasan tetap kami perketat demi menjaga stabilitas dan keamanan dalam lapas. Hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya HP maupun narkoba. Semua barang hasil sitaan telah didata dan langsung dimusnahkan,” ungkap Petrus.
Dalam razia kali ini, tidak ditemukan narkoba maupun handphone. Namun, petugas berhasil mengamankan sejumlah barang yang tidak diperbolehkan berada di blok hunian, seperti sendok berbahan logam, kartu permainan, botol kaca, serta barang lainnya yang dianggap berisiko. Setelah dilakukan pendataan, barang-barang tersebut langsung dimusnahkan oleh Kasi Adm Kamtib bersama Komandan Jaga dan staf KPLP.
“Kami terus berkomitmen mewujudkan Lapas Selatpanjang yang bersih dari peredaran narkoba, penggunaan handphone ilegal, serta barang-barang terlarang lainnya,” tutup Petrus.(WIR)
Seorang pelajar SMP tewas tenggelam saat mandi di Danau Raja Rengat, Inhu. Korban diduga kelelahan…
Polisi Dumai menggagalkan pengiriman 26 calon PMI ilegal ke Malaysia. Para korban diminta membayar hingga…
Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…
Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…
Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…
Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…