Categories: Kampar

Cerita Polisi di Kuala Kampar, Aktif Bantu Masyarakat Ciptakan Pilkada Aman

PELALAWAN (RIAUPOS.CO) – Sebagai upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Desa Sokoi dan Desa Sungai Emas Polsek Kuala Kampar, Bripka Agusman terus melakukan kegiatan pelayanan dan membantu masyarakat serta sampaikan himbauan – himbauan kamtibmas kepada masyarakat Desa Sokoi Kec. Kuala Kampar, Kamis (17/10/2024).

Dalam melaksanakan tugasnya, Bripka Agusman tidak mengenal lelah, baik siang maupun malam, ia terus berupaya melakukan cooling system guna mencegah potensi gangguan kamtibmas selama tahapan Pilkada berlangsung di Desa binaannya.

Kapolsek Kuala Kampar AKP Rhino Handoyo SH, mengatakan bahwa Kegiatan ini kita lakukan untuk lebih dekat dengan masyarakat, agar menjelang Pilkada 2024 ini situasi tetap aman, damai, dan kondusif.

Kapolsek juga berharap agar masyarakat bisa menghindari penyebaran berita hoax yang dapat memprovokasi dan memecah belah masyarakat, serta mengganggu situasi kamtibmas terlebih jelang Pilkada 2024, mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan kedamaian di tengah masyarakat.

Upaya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kuala Kampar ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk terus menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, terutama dalam menjaga keamanan menjelang pesta demokrasi Pilkada 2024 di Kabupaten Pelalawan.***






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

6 jam ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

7 jam ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

8 jam ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

8 jam ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

8 jam ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

8 jam ago