Categories: Kampar

Kejari Kampar Canangkan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Menindaklanjuti instruksi Jajsa Agung (JA) Republik Indonesia, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kampar menggelar apel penandatanganan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lapangan Kantor Kejari Kampar, Bangkinang, Senin (14/3/2022).

Apel yang dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kampar Arif Budiman dan diikuti seluruh Kepala Seksi (Kasi) dan jajaran serta seluruh pegawai.

Setelah melaksanakan apel kegiatan langsung dilanjutkan dengan penandatangan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM yang dimulai Kajari kemudian diikuti Kasubbagbin dan para Kasi.

Selain itu, juga dilaksanakan pengalungan selempang kepada dua orang Agen Perubahan dan dua orang Duta Pelayanan yang langsung dilakukan Kajari Kampar.

Kajari Kampar Arif Budiman menyampaikan, bahwa  Kejari Kampar kembali melaksanakan pencanangan pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM yang merupakan program pemerintah yang sudah digariskan oleh Kejagung.

"Setiap tahun kita harus melaksanakan kegiatan ini, target kita adalah pencapaian WBK yang dinilai langsung olen Kemenpan-RB," ujar Arif.

Lebih lanjut Arif mengatakan, kemarin Kejari Kampar sudah dilakukan penilaian namun memang masih ada kekurangan dalam hal sarana dan prasarana yang belum memadai.

"Alhamdulillah untuk tahun ini kita sudah mendapat hibah pembangunan PTSP dan kita berharap ke depannya bisa lebih memadai dalam  pelayanan terhadap masyarakat," tegas Kajari.

 

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: E Sulaiman

 

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

12 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

12 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

12 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

12 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

12 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

13 jam ago