Categories: Indragiri Hilir

Remaja Masjid Miliki Peran Strategis

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) – ORGANISASI remaja masjid memiliki peran penting dan strategis dalam pembinaan generasi muda, khususnya bagi remaja Islam.

Hal tersebut disampaikan Pj Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H Herman, saat menghadiri silahturahmi dan halalbihalal yang dirangkai dengan pelantikan Ikatan Remaja Masjid (Irma) Masjid Nurul Yaqin, Tembilahan Hulu, Ahad (26/5) malam.

“Remaja masjid memiliki kedudukan dan peranan yang sangat strategis dalam kerangka pemberdayaan dan pembinaan remaja Islam,’’ kata Herman.

Di samping memiliki peran dalam memakmurkan masjid, maka dapat dikatakan remaja masjid merupakan salah satu organisasi yang sangat strategis.

‘’Remaja masjid harus menjadi wadah pemersatu serta dapat membentengi dan mencegah agar generasi muda Islam tidak terlibat perilaku negatif atau kenakalan remaja,’’ urainya.

Selain itu, keberadaan remaja masjid dapat dijadikan sebagai alat untuk mencapai tujuan dakwah dan wadah bagi remaja muslim memperdalam pengetahuan. Maka setiap remaja masjid di daerah diharapkan dapat mengaktualisasikan fungsi dan peranannya sebagai lembaga kemasjidan dengan sebaik-baiknya.(hen)

Laporan INDRA EFENDI, Tembilahan 

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

19 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

3 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

3 hari ago