Categories: Bengkalis

Bupati Berikan Dukungan kepada Azizul dan Najih

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Bupati Bengkalis Kasmarni memberikan dukungan  dan doa kepada M Azizul Hakim dan Najih Alfawawazi yang akan mengikuti Festival Anak Sholeh Indonesia ( FASI) tingkat Nasional di Palembang, Kamis-Ahad (24- 27/3).

Utusan peserta FASI BKPRMI Bengkalis ini akan bergabung dengan kafilah FASI Riau, yang akan dilepas secara resmi oleh Gubernur Riau di halaman Kantor Gubernur, Rabu (23/3).

Bupati yang melepas  dua peserta FASI dari Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Bengkalis bernama Azizul Hakim merupakan peserta TQA Kaligrafi Putra sementara Najih Alfawawazi peserta TKA Azan Iqamah Putra.

"Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Bengkalis mendukung serta medoakan kepada anak kami M Azizul Hakim dan Najih Alfawawazi supaya meraih juara I pada Festival Anak Sholeh Indonesia ( FASI) tingkat Nasional di Palembang nantinya. Semoga lancar dan sukses dalam mengikuti festival tersebut," ujar Kasmarni.

Kasmarni juga mengajak, kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis memanjatkan doa untuk M. Azizul Hakim dan Najih Alfawawazi karena meraka ini akan membawa nama Kabupaten Bengkalis ini.

"Sekali lagi kami ucapkan selamat dan sukses kepada M Azizul Hakim dan Najih Alfawawazi dan orang tuanya. Semoaga ini akan memberikan motivasi kepada anak-anak kita yang lain di Negeri Junjungan ini," ujar Bupati.(ksm)

Edwir Sulaiman

Share
Published by
Edwir Sulaiman

Recent Posts

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

Bahu Jalan Siak II di Rumbai amblas akibat tergerus Sungai Umban. Kondisi ini dinilai membahayakan…

13 jam ago

Bangunan Kios Pasar Bawah Telukkuantan Dieksekusi

Pemkab Kuansing mengeksekusi pembongkaran kios Pasar Bawah Telukkuantan. Mayoritas pedagang memilih mengosongkan kios secara mandiri.

14 jam ago

Riau Pos Fun Bike 2026, Satukan Komunitas Sepeda Lewat Olahraga

Riau Pos Fun Bike 2026 kembali digelar sebagai ajang olahraga dan silaturahmi yang mendorong gaya…

14 jam ago

Polisi Tindak Tegas Penyelundupan, 20 Ton Bawang Ilegal Dimusnahkan

Polres Pelalawan memusnahkan lebih dari 20 ton bawang ilegal di TPA Kemang karena tidak dilengkapi…

15 jam ago

Buka Akses Ekonomi, Rohul–Rohil Bangun Jembatan dan Jalan Penghubung

Pemkab Rohul dan Rohil sepakat membangun jembatan dan jalan penghubung di wilayah perbatasan guna memperkuat…

16 jam ago

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

2 hari ago